Flona Semanan 2019, Ini Kata Camat Cipondoh

Jakarta, Koranpelita.com

Semanan Flora Fauna Expo Tahun 2019 selama tiga hari 23-25 Agustus 2019 di Jalan Pintu Air, Kalideres, dibuka Wali Kota Jakarta Barat Rustam Effendi, Jumat (23/8) kemarin.

Camat Cipondoh, Kota Tangerang, Rizal Ridollah di sela-sela acara mengatakan, Expo Sentra Flona Semanan 2019 baru pertama awal dibuka, untuk itu karena ini bersebelahan dengan Kecamatan Cipondoh. Pihaknya diundang oleh tuan rumah (Sudis KPKP Jakbar) untuk mengisi kegiatan dan lomba.

“Selain mengikuti lomba, kita juga menampikan usaha kecil menengah (UKM). Mudah- mudahan ini menjadi salah satu bentuk partisipasi Kecamatan Cipondo,” ucapnya kepada koranpelita.com, Sabtu (24/9/2019)

Sebelumnya, acara ini digelar ia menyebut sudah ada pemberitahuan. Pihaknya diundang rapat di kantor Walikota Jakarta Barat. Diminta untuk mengisi stand dan lomba, sebagainya potensi Kecamatan Cipondoh juga ada,

Untuk Kecamatan Cipondoh sendiri menampilkan satu stand ditambah satu stand penyangga dari Kelurahan Ketapang.

“Mudah-mudahan pada kegiatan ini menjadi salah satu bentuk kerja sama yang baik. Kita berharap kedepannya jika nanti Kecamatan Cipondoh ada kegiatan acara, akan kita undang juga terutama kepada temen-teman yang saling berdekatan,” ujarnya.(Ivn)

About redaksi

Check Also

Sidang Paripurna Akhir Masa Jabatan MPR 2019-2024: Bamsoet, Apresiasi Kiprah Anggota Dalam Menjaga Stabilitas Poitik dan Perjuangkan Kepentingan Rakyat

JAKARTA,KORANPELITA- Ketua MPR RI ke-16 Bambang Soesatyo menuturkan masa bakti MPR RI periode 2019-2024 merupakan …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca