Pengurus Kwartir Kecamatan Wilayah Tertinggal di Kotim Terbentuk

Sampit,Koranpelita.com.

Melalui SK Nomor 35 -1522 C ditetapkan Pengurus Kotim Kwartir Ranting Gerakan Pramuka Kecamatan Pulau Hanaut Kabupaten Kotawaringin Timur ( Kotim) Provinsi Kalteng, masa bhakti 2019-2023, oleh Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kotim yang ditandatangani oleh ketuanya H.Halikinnor , SH ,MM.

Adapun ketua kwartir gerakan pramuka Kecamatan Pulau Hanaut, yaitu, Kusmiadi SP, sekretaris Sri Hartini S.Sos dan bendahara Alfianur SPd .SD.

Sambutan Camat Pulau Hanaut di Kotim Ir.Eddy Mashami pada upacara peringatan hari pramuka ke -58 tahun 2019 mengatakan,tema hari pramuka ke 58 tahun 2019 ini adalah ” peringatan 58 tahun gerakan pramuka bersama seluruh komponen bangsa siap sedia membangun keutuhan NKRI”.

Dimana gerakan pramuka dengan beragam kegiatannya diluar ruangan akan terus memperkuat menjaga keutuhan NKRI.

Sejak awal pramuka dirancang sebagai pendidikan bagi generasi muda untuk menjadi perekat dan siap membangun keutuhan NKRI.Karena itu , pramuka bisa hadir dan diterima oleh masyarakat di semua daerah. ( Ruslan AG ).

About redaksi

Check Also

National Karate Championship Tahun 2024 Piala Pangdam IV/Diponegoro Resmi Digelar

Semarang,KORANPELITA.Com – Kasdam Brigjen TNI Mohammad Andhy Kusuma, S.Sos., M.M., M.Han., secara resmi membuka turnamen …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca