Cianjur, Koranpelita.com
Tingkat kepercayaan masyarakat terhadap keberadaan Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, terus meningkat.
Hal itu, contohnya warga masyarakat yang menitipkan hewan qurban melalui Baznas Kabupaten Cianjur yang pada Iedul Adha tahun lalu hanya 1 ekor sapi dan 20 ekor kambing. Sedangkan pada Iedul Adha tahun 1440 H ini, memperoleh titipan 76 ekor hewan qurban.
K.H.M. Zainuddin (Wakil Ketua II), dan Khoeruman Abdullah, S.Hum (Kepala Divisi Pendistribusian dan Pendayagunaan) mengatakan, sesuai pemintaan para mudohi hewan qurban distribusikan ke lingkungan unit pengumpul zakat (UPZ) kecamatan, Batussibyan, DKM Al-Hikmah, DKM Al-Huda, DKM Al-Khodijiyyah, dan TKIT Siti Maryam. Ke 76 ekor hewan qurban tersebut, terdiri dari 14 ekor sapi, 3 ekor kerbau dan 59 ekor kambing senilai Rp. 436.500.000,-
Menurut Wakil Ketua IV Baznas Kabupaten Cianjur, Hilman Saukani, meningkatnya kepercayaan terhadap Baznas, karena pertolongan Alloh dan
publikasi/sosialisasi, edukasi yang kontinyu serta laporan kegiatan kepada para mudohi.(Man Suparman).