Pemkab Kotim Dukung Rumah Sakit Swasta di Sampit?

Sampit,Koranpelita.com.

Terkait dengan keinginan masyarakat akan adanya rumah sakit swasta di daerah ini ,supaya masyarakat punya pilihan dan saling melengkapi akan peningkatan pelayanan kesehatan.

Sekda Kotim H.Halikinnor, SH, MM  kembali menginformasikan baru- baru ini via ponselnya.Menurutnya , sudah ada dua investor yang melakukan paparan mau mendirikan Rumah Sakit di Sampit ,te tapi sampai saat ini belum terealisasi.

Ditegaskannya, Pemkab Kotim sangat mendukung berdirinya Rumah Sakit swasta di Sampit dengan harapan ada persaingan, supaya RSUD Dr Murjani Sampitpun bisa berbenah lebih baik lagi dalam mengelola Rumah Sakit milik daerah tersebut.

Sekda Kotim ini berharap , mudah-mudahan hal ini segera terealisasi dan masyarakat punya pilihan terhadap pelayanan kesehatan, karena semua ada segmennya.

Sementara jurnalis media ini di Sampit mendapatkan informasi apakah benar atau tidak, bahwa urungnya investor itu mendirikan Rumah Sakit swasta ada yang terkendala soal lahan.

Dimana harga lahan milik pejabat yang kini telah menjadi mantan itu yang ingin dibeli investor ,harganya empat kali lipat dari harga pasar?

Sedangkan investor yang lain meskipun sudah membeli lahan namun tidak mendapatkan izin pendirian Rumah Sakit swasta di Sampit ? (Ruslan AG).

About redaksi

Check Also

National Karate Championship Tahun 2024 Piala Pangdam IV/Diponegoro Resmi Digelar

Semarang,KORANPELITA.Com – Kasdam Brigjen TNI Mohammad Andhy Kusuma, S.Sos., M.M., M.Han., secara resmi membuka turnamen …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca