Banjarmasin, Koranpelita.com
Dua pimpinan Kejaksaan Negeri (Kejari) di Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) resmi berganti, setelah digelar serahterima jabatan yang dilangsungkan di Aula Kejaksaan Tinggi (Kejati) Kalimantan Selatan (Kalsel)Jumat (2/8/2019) pagi tadi.
Mereka yang berganti tugas tersebut yaitu, Kepala Kejaksaan Negeri (Kejari) Tabalong, yang semula dijabat, Gede Made Pasek Swardhyana SH, kini digantikan Syamsidar Monoarfa SH.
Kemudian, untuk Kejari Kotabaru yang semula di jabat, Indah Laila SH, kini diduduki Haryoko Ari Prabowo SH M Hum, yang sebelumnya bertugas sebagai salahsatu Koordinator di Kejaksaan Tinggi (Kejati) Kalsel.
Kepala Kejaksaan Tinggi Kalsel, Arie Arifin SH, usai sertijab mengaku bangga karena selama ini dua Kajari yang lama sudah mampu menjalankan tugas dengan baik bersama semua aparat hukum yang ada didaerah serta terkait lainnya.
Diapun mengucapkan selamat bagi keduanya yangmana sudah memperoleh promosi di tempat tugas yang baru.
Karena itu, Arie Arifin meminta, keduanya untuk cepat beradaptasi dilingkungan tempat tugasnya yang baru.
Untuk, dua pimpinan baru baik di Kabupaten Tabalong, maupun Kotabaru, Arie Arifin juga meminta, sesegeranya beradaptasi melakukan dan memperkuat sinergitas bersama Forkopimda, dan segera tindaklanjuti jika ada pekerjaan (PR) yang belum selesai, sebab hal itu penting.
Selain dua pimpinan Kejari, sertijab yang dihadir jajaran kejaksaan se Kalsel hari itu juga menyertakan sertijab posisi Koordinator, yang lowong ditinggal Haryoko Ari Prabowo, kemudian diisi oleh Fadilah SH MH.
Sedang yang juga turut pindah tugas, yaitu Teguh Imanto SH MH, yang semula Koordinator di Kejati Kalsel, kini menjabat Kajari Kolaka Utara di Lasusua.
Kemudian, Antonie Fajar Arianto SH MH yang semula sebagai Kasubag Kepangkatan dan Mutasi di Kejagung RI, kini duduk menjadi salahsatu Koordinator di Kejati Kalsel di Banjarmasin. (Ipik)