Marinir Ikuti Gelar Kesiapsiagaan Satgasla  PPRC TNI di Surabaya

Surabaya,  Koranpelita. Com

Prajurit Korps Marinir TNI AL mengikuti gelar kesiapsiagaan Satuan Tugas Laut (Satgasla) Pasukan Pemukul Reaksi Cepat (PPRC) TNI di Dermaga Ujung Armada II Surabaya, Jawa Timur. Rabu (3/7).

Kegiatan yang pimpin Panglima Divisi Infanteri 2 Kostrad Mayjen TNI Tri Yuniarto, S.A.P., M.Tr (Han) selaku Komandan PPRC TNI tersebut diikuti ribuan prajurit TNI AL, sedangkan prajurit Korps Marinir dibawah pimpinan Komandan Batalyon Infanteri 3 Marinir Mayor Marinir Eko Budi Prasetyo.

Dalam amanatnya, Panglima Divisi Infanteri 2 Kostrad Mayjen TNI Tri Yuniarto, S.A.P., M.Tr (Han) mengatakan, sebagai prajurit TNI, tugas merupakan suatu kehormatan dan prajurit TNI AL yang tergabung dalam Satgasla PPRC TNI merupakan prajurit-prajurit pilihan yang mendapat tugas mulia untuk bergabung dalam PPRC TNI sebagai garda terdepan didalam menjaga keutuhan dan kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Disampaikan juga oleh Pangdiv 2 Kostrad bahwa hal tersebut sesuai dengan tugas pokok TNI dan tugas pokok PPRC TNI yaitu sebagai penindak cepat untuk mencegah, menangkal, menggagalkan dan menghancurkan setiap bentuk ancaman militer dan non militer di seluruh wilayah NKRI, selama-lamanya selama tujuh hari dalam rangka menegakkan kedaulatan dan mempertahankan keutuhan wilayah NKRI.

“Setiap prajurit PPRC TNI harus selalu menjaga kesiapan fisik dan mental untuk siap sewaktu-waktu bergerak ke daerah penugasan operasi. Untuk itu, bina dan pelihara kesiapan Satuan agar selalu dalam kondisi prima untuk melaksanakan tugas,” katanya.

Lebih lanjut dikatakan Pangdiv 2 Kostrad bahwa kesiapan sebuah Satuan merupakan sebuah proses yang bertahap, bertingkat dan berlanjut, sehingga perlu membutuhkan perhatian yang lebih dari para Komandan Satuan Tugas.

Disamping melaksanakan latihan secara parsial guna memelihara kesiapan personel, kondisi teknis Alutsista juga perlu mendapat perhatian khusus.

“Laksanakan pengecekan dan pemeliharaan serta pertahankan terus kesiapan teknis Alutsista untuk mendukung tugas pokok PPRC TNI,” tegasnya.

Dalam kesempatan tersebut Komandan PPRC TNI diikuti para pejabat melaksanakan pemeriksaan kesiapan personel dan material yang tergabung dalam Satgasla PPRC TNI termasuk melakukan pemeriksaan kesiapan KRI Diponegoro-365.

Turut hadir dalam kesemmpatan tersebut Danguspurla Armada II Laksma TNI Erwin S. Aldedharma, Wadan Pasmar 2 Kolonel Marinir Herry Djuhaeri, Para Asisten PPRC TNI, Danbrigif 2 Mar Kolonel Marinir Agus Gunawan Wibisono, S.H., M.M, Danmenbanpur 2 Mar Kolonel Marinir Citro Subono, Danmenkav 2 Mar Kolonel Marinir Arif Handono dan pejabat dijajaran Koarmada II.(ay)

About ahmad yani

Check Also

Dankodiklatal Tinjau Gladi Serbuan Operasi Amfibi di Pantai Banongan Situbondo

Surabaya, koranpelita.com Komandan Kodiklatal (Dankodiklatal) Letjen TNI Marinir Nur Alamsyah selaku Direktur Latihan (Dirlat) Latihan …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca