Dabo Singkep, Koranpelita.com
Jabatan Ketua Pengurus Cabang Yayasan Hang Tuah Perwakilan Dabo Singkep diserah terimakan dari Lettu Laut (T) Priya Anggara kepada Lettu Laut (P) Imam Syafi’i bertempat di Gedung Diponegoro Mako Lanal Dabo Singkep dengan disaksikan oleh Anggota Pengawas Yayasan Hang Tuah Perwakilan Dabo Singkep Ny. Irma Arif Rahman, Kamis (23/5).
Dalam sambutannya, Anggota Pengawas Yayasan Hang Tuah Perwakilan Dabo Singkep mengatakan bahwa pergantian Ketua Pengurus mengandung makna yang sangat penting dan memiliki dimensi cakupan yang luas, baik secara internal maupun eksternal, khususnya dalam memantapkan kegiatan organisasi, sehingga kegiatan yang telah diprogramkan dapat terpelihara dengan baik untuk menyesuaikan perkembangan dan kemajuan Yayasan Hang Tuah Perwakilan Dabo Singkep.
Lebih lanjut disampaikan bahwa selama kepemimpinan Lettu Laut (T) Priya Anggara, banyak program yang telah dilaksanakan sehingga TK Hang Tuah masih tetap eksis dan menjadi salah satu TK Swasta unggulan di Kabupaten Lingga.
“Kepada Pengurus Cabang Yayasan Hang Tuah beserta seluruh guru dan karyawan agar memberikan dukungan dan partisipasinya dengan penuh keikhlasan kepada Ketua Pengurus Yayasan Hang Tuah Perwakilan Dabo Singkep yang baru agar dapat membawa penyegaran dan menjadikan TK Hang Tuah semakin maju”, Ujar Ny. Irma Arif Rahman.
Pejabat lama Lettu Laut (T) Priya Anggara yang telah menjabat selama kurang lebih tiga tahun, selanjutnya akan melaksanakan mutasi ke Pushidrosal di Jakarta. Sementara itu, Pejabat baru Lettu Laut (P) Imam Syafi’i sehari-hari menjabat sebagai Kasatkom Lanal Dabo Singkep.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Komandan Lanal Dabo Singkep Letkol Laut (P) Arif Rahman, S.T., M.Tr.Hanla, M.M., Pengurus Yayasan Hangtuah Perwakilan Dabo Singkep, Kepala Sekolah TK dan KB Yayasan Hangtuah Perwakilan Dabo Singkep beserta Guru Pendidik.(ay/penarmada I)