Jakarta, Koranpelita.com
Komandan Sekolah Staf dan Komando Angkatan Laut (Seskoal) Laksamana Muda TNI Dr. Amarulla Octavian, S.T., M. Sc., D. E. S. D., menghadiri Pencanangan Pembangunan Zona Integritas yang secara resmi dicanangkan Panglima Komando Armada I Laksamana Muda TNI Yudo Margono, S.E., M.M., di Aula Matjan Kumbang Mako Koarmada I, Jakarta Pusat, Selasa (30/4).
Kegiatan tersebut merupakan bukti komitmen Koarmada I sebagai salah satu Komando Utama TNI Angkatan Laut dalam mewujudkan zona integritas menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK), Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM).
Hal itu bertujuan untuk mengoptimalkan Pencanangan lkan tugas, peran dan fungsi TNI secara tepat serta melaksanakan pembenahan administrasi maupun penataan organisasi secara menyeluruh, konsisten dan berkelanjutan dalam rangka mewujudkan visi dan misi TNI, serta ikut berpartisipasi menciptakan tata kelola kepemerintahan yang bersih, berwibawa dan transparan serta akuntabel secara konseptual, gradual dan konstitusional meliputi aspek doktrin, struktur, kultur dan mindset.
Dikutip dari sambutan Pangkoarmada I disampaikan bahwa melalui penandatangan piagam pencanangan zona integritas ini, hendaknya menjadi penyemangat bagi satuan kerja di Lingkungan Koarmada I untuk melaksanakan semua ketentuan dan aturan pemberantasan Korupsi, Kolusi, dan Nepotisme (KKN), reformasi birokrasi dan pelayanan publik yang tentunya didukung dengan pengawasan yang konsisten dan obyektif.
Sehingga dapat memberi kontribusi yang positif dan bermanfaat bagi pembangunan reformasi birokrasi dan terwujudnya right sizing serta dapat mengoptimalkan tugas, peran dan fungsi Koarmada I.
Selain itu, Penandatangan pencanangan zona integritas yang laksanakan ini, juga merupakan langkah awal pembangunan zona integritas dalam melakukan komitmen pada berbagai kegiatan di Koarmada I beserta Jajaran dari Lantamal I, II, III, IV dan XII ter Pangkolinlamil masuk Guspurla dan Guskamla Koarmada I.
Selain Danseskoal Laksda TNI Dr. Amarulla Octavian, S.T., M. Sc., D. E. S. D., turut hadir dan menyaksikan dalam pencanangan zona integritas di Lingkungan Koarmada I Pangkolinlamil, Danguspurla Koarmada I, Danguskamla Koarmada, Danlantamal I, II, III, IV, dan XII, Pejabat Utama Koarmada I, Deputi Bidang Reformasi Birokrasi Akuntabilitas Aparatur dan Pengawasan Kementrian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi, Wakil Kepala Kejaksaan Tinggi dan Pengadilan Negeri DKI Jakarta, Ombudsman RI, Perwakilan Perwira Menengah, Perwira Pertama, Bintara, Tamtama, dan Pegawai Negeri Sipil Koarmada I.(ay)