Tangerang, Koranpelita.com
Pasca pelaksanaan pemilu legislatif (Pileg) dan pemilu presiden (Pilpres) serentak tahun 2019, Komandan Kodim 0510/Tigaraksa, Korem 052/Wijayakrama Letkol Inf Parada Warta N Tampubolon ,SH gencar melaksanakan kunjungan kewilayahan, Kamis (25/4).
Kegiatan dalam rangka meningkatkan Silahturahmi dengan unsur tiga pilar setiap kecamatan, element masyarakat terutama para tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, dan aparat teritorial tersebut sekaligus untuk melihat situasi keadaan wilayah pasca pemungutan suara pemilu 2019.
Salah satunya, Dandim 0510/Trs melaksanakan kunjungan di Makoramil 13/Cisoka yang disambut disambut Danramil 13/Csk Kepten Kav Burhanudin, DU Intel 0510/Trs, kapolsek Cisoka Akp Ukar Surbakti,Toga,Tomas Staf Desa Munjul Kec Solear.
Dalam kunjungannya, Dandim 0510/Trs menyampaikan pesan kepada masyarakat melalui Danramil dan Babinsa, agar menghimbau masyarakat tetap tenang, turut berpartisipasi dalam menjaga situasi wilayah yang damai dan menyejukkan suasana. Selain itu juga tidak terpancing dengan isu yang berkembang akhir-akhir ini.
“Pak Erik Saparudin mengatakan, sebagai tokoh masyarakat mengucapkan banyak terimakasih kepada Komandan, Setiap kunjungan komandan selalu tidak lupa Menemui tokoh masyarakat dan para ulama, tukar informasi demi memelihara Kèbhinekaan dan menjaga kondusifitas wilayah masing-masing. masyarakat tetap tenang, bersabar menunggu hasil perhitungan suara resmi dari lembaga KPU Pusat karena mndapat jaminan dari TNI ,” jelasnya.
Kegiatan mobile komandan selalu mendapat apresiasi dari para ulama dan tokoh masyarakat. Pasalnya, silahturahmi yang dilaksanakan Dandim 0510/Trs menjadi catatan bagi tokoh agama, tokoh masyarakat, Ormas dan aparat keamanan jajaran wilayah terkait dengan bukti nyata Kemanungalan TNI dengan Rakyat di Lapangan.(ay)