Aceh Utara, Koranpelita.com
MTSN 1 Aceh Utara mulai Senin (1/4) kembali membuka pendaftaran penerimaan siswa baru yang di rencanakan mulai 1 April 2019 hingga 6 April mendatang.
Drs Nurdin, Ketua Panitia Pelaksana Seleksi penerimaan calon siswa baru mengatakan untuk tahun ini penerimaan dilaporkan sangat terbatas hanya akan menampung sekitar 300 peserta didik baru.
Karena itu, katanya, seleksi tahun ini sedikit di perketat dari tahun sebelumnya mengingat daya tampung yang tersedia terbatas.
Adapun kategori siswa yang dinyatakan akan lulus seleksi mereka benar- benar mampu membaca Alquran , menulis dan membaca. Materi ini utama yang akan di seleksi oleh panitia.
Kepala MTSN 1 Aceh Utara H.Sulaiman S.Ag MH membenarkan penerimaan siswa baru tahun ajaran 2018/2019 memang sangat di batasi karena daya tampung yang tersedia terbatas, karena itu kita hanya menerima siswa yang memiliki tingkat prestasi belajar yang baik untuk didik lebih lanjut.
Saat ini jumlah siswa MTSN 1 berkisar di atas angka 850 siswa dengan jumlah rombel sebanyak 24 ruang, maka sangat tidak mungkin diterima melebihi kapasitas kendatipun hari pertama pendaftaran penerimaan siswa baru kelihatan begitu membludak.
Agar dapat menampung jumlah siswa yang lebih banyak lagi kami dari management madrasah meminta kepedulian pihak pemerintah daerah dan pusat agar menambah Ruang Belajar baru mengingat saat ini para wali siswa di Bumi Aceh lebih agresif memilih Madrasah untuk belajar anak-anaknya di banding kan dengan sekolah umum.
Sulaiman juga menjelaskan, Madrasah yang dipimpinnya memiliki sebanyak 74 tenaga pendidik profesional mereka secara umum memiliki tingkat prestasi baik terutama sebagian dari tenaga guru sudah di bekali pelatihan Diklat baik ditingkat provinsi dan Nasional. Sehingga kemampuan mereka sangat teruji. (man)