Studi Orientasi Pemkot Banjarmasin di Wilayah Jakarta Selatan

Jakarta, Koranpelita.com

Asisten Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Selatan Mahludin menerima Studi Orientasi Pemerintah Kota (Pemkot) Banjarmasin, Kalimantan Selatan di Ruang Rapat Wali Kota Jakarta Selatan Kantor Wali Kota Jakarta Selatan, Selasa (26/3).

Mahludin mengatakan, studi orientasi yang dilakukan Pemkot Banjarmasin merupakan langkah maju untuk menimba ilmu demi perkembangan wilayah Banjarmasin ke depan.

“Sebuah langkah maju bagi aparat ASN Banjarmasin guna mencari pengembangan.sumber daya manusia (SDM)-nya. Apalagi saat ilmu pengembangan semakin dibutuhkan,” kata Mahludin, mantan Camat Kecamatan Tebet itu.

Studi orientasi Pemkot Banjarmasin terkait Kerjasama Antar Daerah, Pengelolaan Tunjangan Kepala Daerah, Pembentukan UKPBJ, Penyusunan SOP Bansos, Penganggaran Publikasi Pembangunan dan Kerjasama dengan Media Nasional, Penanganan Distribusi dan Promosi Perekonomian yang di Kelola Daerah & Penyelesaian Permasalahan yang Berkaitan dengan TPP Berbasis Kinerja. (naz)

About djo

Check Also

Sidang Paripurna Akhir Masa Jabatan MPR 2019-2024: Bamsoet, Apresiasi Kiprah Anggota Dalam Menjaga Stabilitas Poitik dan Perjuangkan Kepentingan Rakyat

JAKARTA,KORANPELITA- Ketua MPR RI ke-16 Bambang Soesatyo menuturkan masa bakti MPR RI periode 2019-2024 merupakan …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca