KUNJUNGAN PEMERIKSAAN LAPANGAN TIM ITJEN KEMHAN RI DI SESKOAL

Jakarta, Koranpelita.com

Wakil Komandan Sekolah Staf dan Komando TNI Angkatan Laut (Wadan Seskoal) Laksamana Pertama TNI Imam Musani, S.E., M.Si., M.Tr.Opsla., menerima kunjungan pemeriksaan lapangan tim Inspektorat Jenderal Kementerian Pertahanan Republik Indonesia (Itjen Kemhan RI) dalam rangka Pengawasan dan Pemeriksaan Pekerjaan Pembangunan di Lingkungan Seskoal,bertempat di Ruang Rapat Gedung JOPR (Joint Operations Plan Role) Seskoal, Cipulir, Jakarta Selatan, Senin (8/3).

Rombongan tim Itjen Kemhan RI terdiri dari Kolonel Laut (S) Edy Rusdianto,S.E., Kolonel Laut (S) Dadang Sudrajat, S.E., Kolonel CHB Buyung Udayana Putra dan Kolonel Kal Hendri Koto serta didampingi anggota Puskon Baranhan Kemhan RI.

Dalam sambutannya, Wadan Seskoal Laksamana Pertama TNI Imam Musani, S.E., M.Si., M.Tr.Opsla.,mengucapkan selamat datang kepada Tim Itjen Kemhan RI yang akan melaksanakan pengawasan dan pemeriksaan ke lokasi Pekerjaan Pengembangan Fasilitas Puskon Baranahan Kemhan TA. 2020 dengan sasaran pekerjaan pembangunan lanjutan gedung JOPR (Joint Operations Plan Role) Seskoal Jakarta.

Wadan Seskoal Laksamana Pertama TNI Imam Musani, S.E., M.Si., M.Tr.Opsla., mengharapkan dengan adanya kegiatan ini tim Itjen Kemhan dapat melihat pelaksanaan pekerjaan yang berlangsung dan juga menjadi laporan kepada pimpinan untuk perkembangan pekerjaan yang terlaksana, karena JOPR Seskoal juga bukan hanya bisa dimanfaatkan oleh kegiatan belajar mengajar Pendidikan Reguler (Dikreg) Seskoal saja dan bila satuan TNI lainnya yang ingin melaksanakan latihan Olah Yudha dapat juga bisa melaksanakannya di Seskoal.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Sekertariat Lembaga (Seklem) Seskoal Kolonel Laut (S) Untung Purnomo, S.E., M.Psi.,CHRMP., CfrA. Dan Kepala Pusat Olah Yudha (Kapusoyu) Seskoal Kolonel Laut (P) Antonius Widyoutomo, S.H. beserta para Pejabat Utama Seskoal lainnya.(ay)

About ahmad yani

Check Also

Dankodiklatal Tinjau Gladi Serbuan Operasi Amfibi di Pantai Banongan Situbondo

Surabaya, koranpelita.com Komandan Kodiklatal (Dankodiklatal) Letjen TNI Marinir Nur Alamsyah selaku Direktur Latihan (Dirlat) Latihan …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca