Bekasi, koranpelita.com – Ciptakan keharmonisan antara TNI dengan Rakyat dalam TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) yang ke-110 di Desa Kertarahayu TNI AD, AU dan AL sebagian menginap di rumah warga.
Pelda Abd Ambari mengatakan, agar bisa merasakan dan menyatu dengan rakyat harus sering komunikasi. “Kita jalin komunikasi agar ada kedekatan antara TNI dengan rakyat karena ini sangat penting untuk menjalin hubungan keharmonisan,”katanya.
Dirinya membeberkan komunikasi dan bercanda melepas lelah di malam hari dengan masyarakat terus dilakukan. Selain melaksanakan giat monitoring ke rumah warga yang didiami oleh para personil satgas TMMD.
“Dengan komunikasi dan bercanda dengan masyarakat pada malam hari kami tidak ada jarak sehingga sinergi bisa berjalan karena TNI dari rakyat , oleh rakyat dan untuk rakyat,” singkatnya. (Ane)