Cianjur, Koranpelita.com
Calon anggota legislatif [Caleg] DPR-RI Dapil Kabupaten Bogor – Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, AT dari Partai Nasdem, dipersoalkan bagi-bagi Cator (Becak Motor) pada masa kampanye Pemilu 2019 diduga menggunakan anggaran Kementerian Lingkungan Hidup.
Persoalan itu, jadi isu yang panas dikalangan kader partai tempat AT mencalonkan diri menjadi Caleg DPR – RI. AT boleh jadi leluasa membagi-bagikan Cator kepada masyarakat yang diduga menggunakan anggaran kementerian yang notabene ibunya seorang menteri.
AT pada perhelatan Pemilu sebagai seorang caleg DPR – RI Dapil Kabupaten Bogor- Cianjur, berdasarkan perhitungan sementara KPU, memperoleh suara yang lumayan banyak. Sehingga peluang masuk ke Senayan menjadi wakil rakyat yang terhormat cukup terbuka.
Berapa banyak Cator yang dibagi-bagikan kepada para petani/masyarakat pada menjelang pencoblosan beberapa waktu lalu, jumlahnya belum diketahui secara pasti,”Saya tidak mengetahui secara pasti berapa banyak jumlahnya,” kata sumber Koranpelita.Com.
Ananda Tohpati, yang diduga menggunakan anggaran kementerian dengan membagi-bagikan Cator kepada petani, belum berhasil dikonfirmasi. Ketika ditelepon Jum’at [26/4] sore sedang tidak aktif. Begitu juga ketika dikonfirmasi melalui SMS, hingga berita ini diturunkan belum memberikan jawaban. (Mans)