Warga Karanglo Membuat Jalan Swadaya di Tengah Sawah

Sukoharjo, Koranpelita.com

Dalam memperjuangkan kehidupan disektor pertanian tidaklah mudah. Perlu semangat gotong royong dan pengorbanan dengan jiwa keikhlasan sehingga pekerjaan berat dan dana yang besar.

Didukung semangat para warga yang mempunyai lahan persawahan bisa dilakukan. Hal ini dibuktikan  Warga Dusun Karanglo, Kalurahan Sukoharjo , Kapanewon Ngaglik, Kabupaten Sleman, DI Yogyakarta.

Dalam membuat jalan ini didukung 20 warga yang mempunyai sawah disekitar jalan yang dibangun. Ketua Pelaksanaan Dr. Hendaryono, DEA.

Menurut Sunarto selaku anggota menjelaskan bahwa awal dari pembuatan jalan persawahan ini karena sawah disekitar ini apabila mau mengerjakan sawah kesulitan memasukkan peralatan baik traktor maupun alat alat lainnya sehingga perlu dibuat jalan yang memadai seperti yang dikerjakan secara gotong royong swadaya masyarakat.

Adapun panjang jalan 300 m lebar jalan 3 meter dan direncanakan parit kanan dan kiri untuk memperlancar aliran air sawah. Perkiraan biaya apabila sampai selesai akan mengeluarkan biaya Rp345.000.000,-dengan cor beton.

Sampai saat ini yang sudah dikerjakan pembuatan jalan dengan perataan dan sudah mulai dengan pembuatan parit sementara sudah menghabiskan biaya Rp. 22.370.000,- Agar pembuatan jalan ini lebih terarah dan sesuai harapan maka diberi nama ” Jalan Usaha Tani Duwurumbul. ” Demikian Kim Ngaglik dari Dusun Karanglo melaporkan. (srp).

About redaksi

Check Also

Gedung Perpusda Jateng Diperluas, Dorong Literasi dan Minat Baca Masyarakat

SEMARANG,KORANPELITA – Proyek perluasan gedung dan pembangunan Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) Perpustakaan Daerah (Perpusda) Jawa …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca