Sampit, Koranpelita.Com.
Tiga Kecamatan di kawasan utara Kabupaten Kotawaringin Timur ( Kotim ) Provinsi Kalteng dilanda banjir selama 6 hari ,dan hari ini mulai surut.
Demikian ungkap Camat Antang Kalang Berdikari, SPd ketika dikonfirmasi via ponselnya Rabu ( 16/9/2020).
Menurut Camat Antang Kalang ini,tiga Kecamatan di kawasan utara Kotim yang dilanda banjir tahun ini, Antang Kalang , Bukit Santuai dan Mentaya Hulu.
Sedangkan tiga Kecamatan lainnya, Telaga Antang, Parenggean dan Tualan Hulu tidak dilanda banjir.
Hal ini dibenarkan Camat Telaga Antang Rusmanto, S.Sos ketika dikonfirmasi via hp Selasa ( 15/9/2020). ( RAG).