Transaksi Mobile Banking BNI Syariah Selama COVID-19 Naik Signifikan

Jakarta,Koranpelita.com

BNI Syariah mencatat kenaikan transaksi menggunakan mobile banking pada Maret 2020 sebesar 86 perden secara tahunan atau year on year (yoy). Kenaikan ini salah satunya dipengaruhi oleh tren transaksi yang sudah mulai beralih ke digital dan karena sosialisasi penggunaan layanan electronic channel selama masa pandemi COVID-19.

Selain itu, kenaikan transaksi ini juga didorong oleh kenaikan pembayaran Zakat, Infaq & Shodaqoh, dan Wakaf (ZISWAF) melalui mobile banking per Maret 2020 yang mengalami kenaikan 22 persen secara year on year (yoy).

Direktur Keuangan & Operasional BNI Syariah, Wahyu Avianto mengatakan ada lima fitur transaksi yang paling sering dipergunakan nasabah selama periode Februari-Maret 2020 diantaranya adalah transfer antar rekening BNI/BNI Syariah; pembayaran melalui virtual account; transfer antar bank; top up saldo uang elektronik; dan pembelian pulsa prabayar.

“Dalam rangka meningkatkan penggunaan e-Banking, BNI Syariah melakukan sosialisasi dan campaign kepada nasabah agar dapat memanfaatkan layanan BNI Mobile Banking, BNI SMS Banking, dan BNI Internet Banking yang telah disediakan untuk memenuhi kebutuhan layanan transaksi perbankan Nasabah,” kata Wahyu di Jakarta,Rabu (8/4/2020).

Adapun fasilitas yang diberikan diantaranya adalah Top up Uang Elektronik (TapCash, LinkAja, GoPay, OVO, DANA); pembelian pulsa dan paket data, token listrik; pembayaran tagihan telepon dan TV berlangganan; transfer antar BNI Syariah dan antar bank; pembayaran pelunasan biaya ibadah haji dan zakat, infaq dan shadaqah.

Selama masa antisipasi terkait Pandemi virus corona atau COVID-19, BNI Syariah menyarankan segenap nasabah menggunakan layanan e-Banking. BNI Syariah juga menawarkan berbagai promo menarik e-commerce. Hal ini untuk mendorong masyarakat tetap berada di rumah dan melakukan transaksi berbelanja dari rumah. Beberapa promo ini diantaranya adalah potongan harga Rp 300 ribu untuk minimal transaksi Rp 5 juta untuk 25 orang per hari menggunakan BNI iB Hasanah Card dan potongan harga Rp 1,1 juta dan hadiah Air Purifier Samsung untuk pembelian di JD.ID.

Di masa #workfromhome ini, BNI Syariah  menghadirkan promo potongan harga sampai dengan Rp 750 ribu, free galaxy buds, serta hand sanitizer 2pcs masing-masing 500ml untuk pembelian Samsung Galaxy S20 dengan angsuran 6 bulan menggunakan BNI iB Hasanah Card. Promo ini hasil kerjasama BNI Syariah dengan Blibli.com.

Terkait pandemi virus corona atau COVID-19, BNI Syariah menghimbau masyarakat membaca petunjuk keselamatan dan kehati-hatian dalam menerima paket e-commerce.

Untuk mempermudah para calon jamaah melakukan pelunasan haji, BNI Syariah menyediakan opsi pelunasan Biaya Perjalanan Ibadah Haji (BIPIH) melalui non teller yaitu melalui BNI Mobile Banking sehingga nasabah tidak perlu lagi datang ke cabang untuk registrasi dan aktivasi mobile banking. Bagi nasabah dan calon jemaah haji yang ingin melakukan registrasi dan aktivasi BNI Mobile Banking bisa dilakukan melalui link https ://bit.ly/PelunasanHajiBNIS1.

Pelunasan Biaya Perjalanan Ibadah Haji (BIPIH) melalui non teller ini dilakukan BNI Syariah guna mencegah penyebaran virus corona atau COVID-19, senada dengan keputusan Kementrian Agama untuk menutup sementara pelayanan pelunasan haji melalui teller.

Sampai 6 April 2020, dari 17.891 nasabah BNI Syariah yang melakukan pelunasan haji, sebanyak 7,7%  melalui non teller yaitu m-banking dan form online. Sampai akhir periode 2, diproyeksi sebanyak 10% nasabah BNI Syariah akan melakukan pelunasan haji melalui non teller. (Vin)

About ervin nur astuti

Check Also

Ketua DPP PKS: Rendahnya Pendapatan Jadi Tantangan Kinerja APBN 2024

Jakarta, Koranpelita.com Ketua DPP PKS menanggapi paparan Kementerian Keuangan (Kemenkeu) menyebutkan Anggaran Pendapatan dan Belanja …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca