Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila di Koarmada III Penuh Khidmat

 

Sorong,  Koranpelita

Upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila yang dilaksanakan di Mako Komando Armada (Koarmada) III, Jl. Bubara No. 1 Kel. Klaligi, Distrik Sorong Manoi, Kota Sorong, Papua Barat berlangsung penuh khidmat dengan Inspektur Upacara Panglima Koarmada III, Laksamana Muda TNI I N.G. Ariawan, S.E., M.M., Selasa  (1/9).

Kegiatan upacara diawali pembacaan teks Pancasila oleh Inspektur Upacara yang ditirukan seluruh pasukan upacara, pembacaan Undang-Undang Dasar tahun 1945 dan Ikrar Kesaktian Pancasila oleh perwakilan anggota Koarmada III.

Upacara tersebut juga dihadiri Komandan Lantamal XIV Sorong Brigjen TNI (Mar) Suaf Yanu Hardani, para Asisten Pangkoarmada III, para Asisten Danlantamal XIV Sorong, dan bertindak sebagai Komandan Upacara Staf Ahli “E Teklog” Pangkoarmada III, Kolonel Laut (P) Rapy Ta’dung, S.E..(ay)

About ahmad yani

Check Also

Dankodikopsla Kodiklatal Hadiri Penutupan Pelatihan Transition to Trained Trainers TNI AL

Surabaya, koranpelita.com Komandan Kodikopsla (Dankodikopsla) Kodiklatal Laksma TNI Muhammad Iwan Kusumah mewakili Komandan Kodiklatal (Dankodiklatal) …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca