Komando Pertahanan Udara Nasional (Kohanudnas) menggelar Komunikasi Sosial (Komsos) TNI semester I tahun 2019 bertema “Melalui Komunikasi Sosial TNI, Kita Pelihara Kemanunggalan TNI Dengan Rakyat Guna Meningkatkan Semangat Bela Negara” di Aula Serbaguna Leo Wattimena, Makohanudnas, Halim Perdanakusuma, Jakarta TImur, Rabu (27/2).
Jakarta, Koranpelita.com-Kegiatan Komsos TNI tersebut menghadirkan dua pembicara yaitu Panglima Kohanudnas Marsda TNI Imran Baidirus, S.E. dan Asisten Intelejen Kaskohanudnas Kolonel Sus Paulus Suhendrasmo, M.Sc., dengan moderator Mayor Sus Estu Suci Wulandari yang menjabat Pabanda Pam Kohanudnas.
Tampak hadir Pangkosekhanudnas I Marsma TNI Surya Chandra Siahaan S.IP. DIPL of MDS., M. Tr. (Han), Wadan Kodiklatau Marsma TNI I Nyoman Trisantosa S.IP., M.Tr (Han) para pejabat perwakilan dari Kemenhub, Kemenlu, Airnav, Para Pejabat Kohanudnas, Kosekhanudnas I, Kosekhanudnas IV, penerbangan sipil, perwakilan Mahasiswa Universitas Negeri Jakarta (UNJ), Universitas Suryadharma (Unsurya), PNS Kohanudnas serta undangan lainnya.
Pada kesempatan tersebut, Pangkohanudnas menyampaikan, Kohanudnas melaksanakan program komunikasi sosial (Komsos) TNI sebagai salah satu metode menumbuhkan kepedulian masyarakat terhadap Kohanudnas. Untuk itu topik paparan adalah hal-ikhwal mengenai pertahanan udara, potensi ancaman udara di wilayah udara nasional dan lainnya. Melalui topik tersebut diharapkan dapat membangun pengertian pentingnya mengetahui kerawanan-kerawanan di media udara saat ini dan mendatang serta antisipasi yang diperlukan guna mempertahankan kedaulatan wilayah udara nasional secara utuh dan menyeluruh.
Lebih lanjut, Panglima Kohanudnas Marsda TNI Imran Baidirus, S.E., menyampaikan topik peran Kohanudnas dalam menegakkan hukum dan menjaga keamanan wilayah udara nasional membutuhkan dukungan dan kerjasama dengan instansi terkait sebagai komponen pendukung dalam Sishanudnas (Sistem Pertahanan Udara Nasiona), sekaligus sebagai bentuk kemanunggalan TNI secara umum dengan rakyat. Dijelaskan pula tentang dinamika militer global dan regional yang perlu diikuti guna mengantisipasinya.
Sedangkan Asisten Intelejen Kaskohanudnas Kolonel Sus Paulus Suhendrasmo, M.Sc., menyampaikan tentang perkembangan lingkungan strategis dan pengaruhnya terhadap ancaman udara nasional, serta pentingnya memelihara kemanunggalan TNI dengan rakyat guna meningkatkan semangat bela Negara. Dijelaskan perkembangan lingkungan di tingkat global dan regional sebagai pengetahuan bagi para peserta . (ay)