Kepala Divisi Sekretaris Perusahaan Bank Kalsel Suriadi (tengah) Usai Menerima Kostum Dari Panitia Pelaksana Lomba

Bank Kalsel Kembali Dukung Penuh Turnamen Tenis Meja Internal DPRD Kalsel

Banjarmasin, Koranpelita.com

Lomba tenis meja internal DPRD Kalimantan Selatan (Kalsel) tahun 2022 kembali bakal digelar. Untuk kali ini pula, Bank Kalsel kembali mendukung penuh pelaksanaan turnamen dalam rangka Hari Jadi ke-72 Provinsi Kalimantan Selatan dan HUT ke-77 Kemerdekaan RI.

“Kami mendukung penuh pelaksanaan turnamen tenis meja untuk memeriahkan Harjad Provinsi Kalsel, ke 72 dan HUT RI ini,” ujar Kepala Divisi Sekretaris Perusahaan Bank Kalsel Suriadi, usai menerima kostum dari panitia pelaksana lomba Kamis (11/8/2022).

Sama seperti tahun 2021 lalu, kali ini Bank Kalsel juga kembali memberikan bantuan donasi untuk hadiah para pemenang, serta pembuatan kaos untuk panitia penyelenggara.

“Harapan kami, turnamen internal DPRD Kalsel 2022 ini dapat berjalan lancar dan sukses dan semakin meningkatkan kecintaan masyarakat akan olahraga khususnya tenis meja,” harap Suriadi.

Ketua Panitia pelaksana turnamen tenis meja, Rudi Setiawan,
menyampaikan ucapan terima kasih kepada Bank Kalsel yang kembali berkomitmen sebagai pendukung utama pelaksanaan turnamen tenis meja Internal DPRD Kalsel 2022.

Menurut Rudi yang akrab disapa Edoy ini, turnamen tenis meja internal tahun 2022 ini dilaksanakan dalam rangkaian Hari Jadi ke-72 Provinsi Kalimantan Selatan dan HUT ke-77 Kemerdekaan RI.

Selain Bank Kalsel, dia juga mengucapkan terima kasih atas dukungan dan fasilitas yang diberikan oleh Sekretariat DPRD setempat termasuk pimpinan dewan, wakil pimpinan dewan dan lainya.

“Selain untuk meramaikan Hari Jadi ke-72 Provinsi Kalsel dan HUT ke-77 Kemerdekaan RI, kegiatan ini menjadi ajang silaturahmi baik anggota DPRD Kalsel, pimpinan, staf, karyawan dan wartawan di DPRD Kalsel,” jelasnya.

Sebelumnya, Ketua DPRD Kalsel H Supian HK menyatakan dukungan pelaksanaan kegiatan dan mengharapkan turnamen tenis meja 2022 lebih banyak pesertanya agar lebih meriah.

“Kita mendukung sepenuhnya kejuaraan internal ini, semoga semakin banyak pesertanya agar semakin meriah,” ujarnya.

Turnamen tenis meja internal DPRD Kalsel 2022, yang akan dimulai pada hari Kamis 18 Agustus ini akan mempertandingkan tiga kategori.

Katagori ganda putra, tunggal putra dan tunggal putri. Kejuaraan diikuti anggota DPRD Kalsel, wartawan di DPRD Kalsel, ASN, staf dan karyawan.

Kejuaraan akan dilaksanakan selama dua hari pada Kamis-Jumat, 18-19 Agustus 2022. Sedangkan pendaftaran ditutup pada 16 Agustus 2022.(pik)

About kalselsatu

Check Also

Gedung Perpusda Jateng Diperluas, Dorong Literasi dan Minat Baca Masyarakat

SEMARANG,KORANPELITA – Proyek perluasan gedung dan pembangunan Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) Perpustakaan Daerah (Perpusda) Jawa …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca