SANTUNAN- Penyerahan santunan berupa uang dan sembako oleh Danseskoal dan Ketua CBS Jalasenastri Seskoal Ny. Amarulla Octavian.(bapen seskoal)

Danseskoal Buka Puasa Bersama Anggota Seskoal

Jakarta,  Koranpelita. Com

Memasuki minggu ke-3 bulan ramadhan dan menjelang Idhul Fitri 1440H/2019,  Komandan Sekolah Staf dan Komando Angkatan Laut (Seskoal) Laksamana Muda TNI Dr. Amarulla Octavian, S.T., M.Sc., D.E.S.D. didampingi Wadan Seskoal Laksamana Pertama TNI Tatit Eko W, S.E.,M.Tr(Han) dan Seklem Seskoal Kolonel Laut (S) Hardiko, S.Sos.,M.M., melaksanakan penyerakan bingkisan lebaran kepada seluruh anggota Seskoal, Selasa(28/5) di Lapangan Apel Laut Jawa Seskoal Cipulir Jakarta Selatan.

Kegiatan seperti ini memang rutin dilaksanakan setiap tahunnya menjelang hari Raya Idul Fitri sebagai salah satu bentuk perhatian Pimpinan kepada anak buahnya yang telah bersama-sama ikut mendukung tugas pokok Seskoal sebagai lembaga pendidikan tertinggi di Angkatan Laut.

Disamping bingkisan lebaran yang dikelola  Primer Koperasi Angkatan Laut (Primkopal) Denma Seskoal, juga dilaksanakan penyerahan secara simbolis berupa sembako murah bekerjasama dengan Bank Mandiri oleh Komandan Seskoal didampingi  Area Head Bank Mandiri Jakarta Pondok Indah  Ibu Etik Engkasawari dan  Government Bisnis Head Bank Mandiri Region 5 Jakarta 3 Bapak Yosafat Elyan Tambuwun kepada perwakilan  anggota (Tamtama,Bintara, Perwira) dan Pegawai Harian Lepas (PHL) Seskoal .

Sementara di sore harinya dilaksanakan Buka Puasa Bersama Komandan Seskoal Laksamana Muda TNI Dr. Amarulla Octavian, S.T., M.Sc., D.E.S.D beserta seluruh personel Seskoal, para pengurus CBS Jalasenastri Seskoal dan Perwira Mahasiswa Dikreg Seskoal Angkatan ke-57 serta Pasis Susjemenstra TNI AL Angkatan ke-14 TP 2019 sekaligus peringatan Nuzulul Quran dengan mengambil tema “Melalui Puasa Ramadhan dan Nuzulul Qur’an 1440H/2019, kita tingkatkan iman dan taqwa prajurit dan PNS TNI dalam rangka mendukung tugas pokok TNI” di Masjid Nurul Iman Seskoal Cipulir Jakarta Selatan dengan Ketua Panitia Kolonel Laut (P) Yanu Madawanto, S.E., M.M.

Dalam kegiatan tersebut yang diawali dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an oleh Lettu Laut (K) Wawan serta saritilawah Serma Rum/W Nusaharini, diikutsertakan pula para anak yatim piatu dan kaum duafa perwakilan dari Yayasan Yatim Piatu Amal Mulia Cipulir, Yayasan Yatim Piatu Nurul Ula Cipulir , RT 01 hingga RT 07 Kelurahan Cipulir serta warga Komplek Seskoal yang kurang mampu dengan diberikan santunan berupa uang dan sembako oleh Komandan Seskoal dan Ketua CBS Jalasenastri Seskoal Ny. Amarulla Octavian.

Sebelum buka puasa bersama para undangan yang hadir di Masjid Nurul Iman Seskoal diberikan ceramah Hikmah Ramadhan oleh Dr. H. Muhammad Yakub Amin, M.A. sebagai penceramah dalam kegiatan tersebut.

Ucapan terima kasih disampaikan Komandan Seskoal kepada seluruh peserta yang hadir di Masjid Nurul Iman Seskoal, serta dapat lebih memaknai kegiatan buka puasa bersama  yang dirangkai peringatan Nuzulul Qur’an dengan berbuat kebajikan.

Di bulan penuh berkah hendaklah lebih mendekatkan diri kepada Allah SWT serta menghiasi dengan amalan baik lainnya seperti sholat tarawih, membaca Al-Qur’an, bersedekah, menyantuni anak yatim dan sebagainya.(ay)

About ahmad yani

Check Also

Dankodikopsla Kodiklatal Hadiri Penutupan Pelatihan Transition to Trained Trainers TNI AL

Surabaya, koranpelita.com Komandan Kodikopsla (Dankodikopsla) Kodiklatal Laksma TNI Muhammad Iwan Kusumah mewakili Komandan Kodiklatal (Dankodiklatal) …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca