Waspada Lintasi Banjir Mesti Telah Surut

Palangka Raya, Koranpelita.com

Sempat lumpuh total akibat debit air yang terus meningkat, banjir di ruas jalan trans Kalimantan Kasongan-Kereng Pangi kini telah berangsur surut.

Arus transportasi kembali dibuka setelah sebelumnya sempat ditutup karena dinilai berbahaya untuk dilewati. Mencegah terjadinya kemacetan akibat antrean kendaraan, personel Satlantas Polres Katingan terus melakukan pengaturan arus lalu lintas di lokasi banjir.

Kapolda Kalteng Irjen Pol Dedi Prasetyo melalui Dirlantas Kombes Pol Rifki, mengatakan petugas masih bersiaga di lokasi banjir untuk mengatur arus lalu lintas. Arus lalu lintas masih terpantau lancar hingga saat ini.

“Mencegah terjadinya kemacetan, pengendara yang melintas harus waspada dan terus mengikuti arahan dari petugas maupun petunjuk yang telah disediakan,” katanya, Senin (13/9/2021) siang.

Rifki menerangkan, meski jalan telah bisa dilalui, namun air masih menggenangi bahu jalan. Untuk itu diminta kepada pengendara untuk tidak terlalu memacu kendaraannya ke pinggir jalan.

“Sebelumnya kemacetan sempat terjadi karena ada truk yang amblas setelah terlalu masuk ke pinggir jalan. Diimbau masyarakat jangan terlalu ke pinggir saat melintas,” imbaunya.(Sut).

About suparman

Check Also

Dankodikopsla Kodiklatal Hadiri Penutupan Pelatihan Transition to Trained Trainers TNI AL

Surabaya, koranpelita.com Komandan Kodikopsla (Dankodikopsla) Kodiklatal Laksma TNI Muhammad Iwan Kusumah mewakili Komandan Kodiklatal (Dankodiklatal) …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca