Jepara,koranpelita.com
Upaya untuk mendukung percepatan vaksinasi nasional serta membangun herd immunity atau kekebalan kelompok. Dandim 0719, Letnan Kolonel Arh Tri Yudhi Herlambang,SE.,MI.Pol bersama jajaran Forkopinda menghadiri pelaksanaan Vaksinasi massal Covid-19 bertempat di Ponpes Darus Sa’adah desa Bugel kecamatan Kedung Jepara, Selasa (07/09/2021).
Pelaksanaan vaksinasi memperhatikan protokol kesehatan Covid-19, siswa-siswi atau santri di pondok pesantren tersebut mendapatkan vaksin Covid-19 berjenis Sinovac. Vaksinasi yang dilaksanakan merupakan Sinergitas Polri dan Staf Khusus Presiden RI.
“Vaksibasi pada para santri ini dilakukan sebagai upaya untuk menciptakan kekebalan tubuh, mengingat aktivitas pesantren tetap berjalan di tengah pandemi Covid-19,”tutur Dandim.
Menurutnya, untuk target Vaksinasi Serentak di Ponpes Darus Sa’adah telah dilaksanakan selama 2 hari terhitung tanggal 6 September 2021 sebanyak 400 orang dan tanggal 7 September 2021 sebanyak 550 orang.
“Jadi total secara keseluruhan vaksinasi berjumlah sebanyak 950 orang,” jelas Dandim.
Dalam giat vaksinasi ini, setiap peserta di wajibkan mematuhi Protokol kesehatan yang telah di tetapkan Pemerintah yaitu 5 M (memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari kerumunan dan membatasi mobilitas.(dik)