Lanud ATS Bogor Siapkan Tempat Isoman Covid 19

Bogor, Koranpelita.com

Lanud Atang Sendjaja Bogor bersiap menjadikan sejumlah fasilitas menjadi tempat isolasi mandiri Isoman Covid 19.

Berkaitan hal tersebut,  Komandan Lanud Atang Sendjaja Marsma TNI Fachrizet, S. Sos, menerima Kunjungan Kerja Pangkoopsau I Marsda TNI Ir. Tedi Rizalihadi S., M.M. dalam rangka peninjauan tempat isolasi pasien Covid-19, guna mengatasi terjadinya lonjakan penanganan kasus Covid-19 di wilayah Bogor. Dan mengecek kesiapan Peresmian Satuan Udara Pencarian dan Pertolongan (Satud PP) Wing 4 Lanud Atang Sendjaja Selasa (27/07/2021).

Pangkoopsau I Marsda TNI Ir. Tedi Rizalihadi S., M.M. meninjau kesiapan Wisma Cenderawasih dan Wisma Nuri yang dijadikan tempat isolasi mandiri di Lanud Atang Sendjaja.

“Ruangan yang digunakan telah dilengkapi tempat tidur dan berbagai fasilitas lainnya serta beroperasinya dengan melaksanakan prosedur protokol kesehatan yang ketat dan digunakan untuk pasien yang bergejala sedang.” Ujarnya.

Turut hadir dalam peninjauan Pangkoopsau I yang didampingi oleh Asops Kaskoopsau I, Aspers Kaskoopsau I, Kakes Kaskoopsau I, Letkol Kes Petrus S dan para pejabat Lanud Atang Sendjaja.(ay)

About ahmad yani

Check Also

Dankodiklatal Tinjau Gladi Serbuan Operasi Amfibi di Pantai Banongan Situbondo

Surabaya, koranpelita.com Komandan Kodiklatal (Dankodiklatal) Letjen TNI Marinir Nur Alamsyah selaku Direktur Latihan (Dirlat) Latihan …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca