Jakarta, Koranpelita.com
Ketua Delegasi Captain Takahiro Nisyiyama dan Komandan Kapal Perang Jepang “JS Samidare “ Commander Gen Kawai “ beserta rombongan laksanakan kunjungan kehormatan ke Markas Komando Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Mako Lantamal) III Jakarta di Jl. Gunung Sahari no.2, Ancol Jakarta Utara, Rabu (8/5).
Kunjungan kehormatan ini diterima Wadan Lantamal III Kolonel Laut (P) I Made Wirahadi A.W. yang mewakili Komandan Lantamal III Jakarta Laksamana Pertama TNI Denih Hendrata, S.E, M.M., di loby Mako Lantamal III dengan didampingi Asrena Danlantamal III Kolonel Laut (S) Sugianto, S.AP. Aslog Danlantamal III Kolonel Laut (T) Ahmad Alfajar, S.T,. dan Aspotmar Danlantamal Kolonel Laut (KH) Muhadi S.Pd., M.M., serta Kakuwil Lantamal III Kolonel Laut (S) Anggun Nan Tungga, S.T., S.E., MMT.
Sebelum kunjungan ke Mako Lantamal III, Rombongan Delegasi Kapal perang Jepang tersebut juga telah melaksanakan kunjungan ke Koarmada 1, dan selanjutnya akan berziarah Tabur Bunga ke Taman Makam Kalibata.
Kunjungan ini bertujuan untuk mempererat hubungan persahabatan antara pemerintah Indonesia, TNI Angkatan Laut dengan Angkatan Laut Jepang, dan kegiatan kunjungan kerja ini diakhiri dengan acara saling tukar menukar cindera mata dan foto bersama.(ay)