Surabaya, Koranpelita.com
Primer Koperasi Angkatan Laut Mako Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut V (Primkopal Mako Lantamal V) mengelar Rapat Anggota, Pengesahan Rencana Kerja (RK) dan Rencana Anggaran Pendapatan dan Belanja (RAPB) Pengurus dan Pengawas Primkopal Mako Lantamal V Tahun Buku 2022. Acara dilaksanakan di Aula Primkopal Lantamal V Jl. Iskandar Muda 34 Surabaya. Selasa (21/12).
Rapat ini dihadiri oleh sejumlah pejabat di jajaran Lantamal V diantaranya, Asisten Personel (Aspers) Danlantamal V Kolonel Laut (E) Ary Arya Sriadi, S.T., M.Tr. Hanla. M.M., CTMP., selaku Ketua Pengawas Primkopal Lantamal V, Keprimkopal Mako Lantamal V Letkol Laut (T) Purwanto, S.T., M.T., dan Pengurus serta diikuti oleh perwakilan anggota dari tiap Satker dijajaran Lantamal V.
Dalam kesempatan tersebut, Keprimkopal menyampaikan, rapat anggota ini dimaksudkan untuk menyampaikan dan mengesahkan Rencana Kerja dan Rencana Anggaran Pendapatan Belanja Pengurus dan Pengawas Primkopal Mako Lantamal V Tahun Buku 2022.
“Sesuai visi dan misi untuk menjadikan Primkopal Mako Lantamal V sebagai Badan Usaha bidang jasa dan perdagangan yang mandiri dengan pengelolaan yang profesional, sehat dan akuntabel guna membantu meningkatkan kesejahteraan anggota”, ungkap Letkol Laut (T) Purwanto.
Lebih lanjut menurut Keprimkopal Mako Lantamal V, para peserta rapat yang hadir sebagai perwakilan anggota Koperasi, mempunyai tanggung jawab moral untuk membahas dan mengesahkan Rencana Kerja dan Rencana Pendapatan dan Belanja Tahun Buku 2022 secara musyawarah untuk mencapai mufakat dengan baik.
Kegiatan tahunan yang digelar selama satu hari ini diikuti oleh para personel perwakilan dari satuan kerja yang ada di jajaran Lantamal V Surabaya.(ay)