Kapolsek Kebon Jeruk Apresiasi Atlet Kontingen DKI Jakarta Peraih Medali Perak PON XX Papua

Jakarta, Koranpelita.com

Kapolsek Kebon Jeruk, Polres Metro Jakarta Barat Kompol H.Slamet, R,SH, MM didampingi Bhabinkamtibmas Kelapa Dua Aiptu Abdul Rohman bersama Tiga Pilar serta warga Kelurahan Kelapa Dua menyambut kedatangan Atlet Kontingen DKI Jakarta yang berhasil meraih medali Perak pada Cabang Olahraga Loncat Indah PON XX Papua atas nama Tri Anggoro Priambodo, di Tugu Kelapa Dua, Jln Panjang H.Domang, Kelurahan Kelapa Dua, Kecamatan Kebon Jeruk.

Selain medali Perak, Tri Anggoro Priambodo yang merupakan warga Kelurahan Kelapa Dua,  Kecamatan Kebon Jeruk juga berhasil meraih medali Emas bersama rekannya pada Cabang Loncat Indah beregu (synchro/duet).

Turut hadir dalam penyambutan tersebut Lurah Kelapa Dua Saeful Tarma, Babinsa Koramil 05/Kebon Jeruk Peltu Sukrisna, Dewan Kota Kec.Kebon Jeruk Ustadz A.Ridho, anggota Karang Taruna Kel.Kelapa Dua, Pengurus Kampung Tangguh Jaya (KTJ) RW 03 Kelapa Dua, para Ketua RW, RT dan warga Kel.Kelapa Dua.

Pada kesempatan tersebut, Kapolsek mengucapkan selamat dan sekaligus mengapresiasi kepada Tri Anggoro Priambodo atas prestasi yang telah diraihnya di PON XX Papua dan sekaligus mengharumkan nama wilayah Kebon Jeruk, khususnya Kelurahan Kelapa Dua.

“Selamat kepada Tri Anggoro Priambodo atas prestasi membanggakan yang telah diraihnya pada perhelatan nasional PON XX Papua beberapa waktu lalu,” kata Kompol H. Slamet.

Selain memberikan selamat, Kapolsek juga berkesempatan memberikan penghargaan berupa Cinderamata kepada Atlet Kontingen DKI warga Kelapa Dua beserta Keluarganya.

Kapolsek berharap, Prestasi tersebut dapat menjadi motivasi bagi anak-anak muda lainnya di Kecamatan Kebon Jeruk untuk berkarya dan berprestasi, baik di bidang Olahraga maupun bidang lainnya.

Usai penyambutan, warga Kelurahan Kelapa Dua pun mengajak Tri Anggoro berkeliling wilayah Kelapa Dua dengan harapan keberhasilannya dapat dijadikan contoh bagi generasi muda Kelurahan Kelapa Dua.(ay)

 

About ahmad yani

Check Also

LATMA HELANG LAUT 21B/24, TNI AL DAN ROYAL BRUNEI NAVY BERHASIL TUNTASKAN LATIHAN DI LAUT JAWA

Laut, Koranpelita.com Latihan Bersama (Latma) Helang Laut 21B/24 antara TNI AL dan Royal Brunei Navy …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca