Banjarmasin, Koranpelita.com
Gubernur Kalimantan Selatan (Kalsel) H. Sahbirin Noor bersama Ketua DPRD H. Supian HK meninjau pelaksanaan gerakan nasional vaksinasi 7 juta warga perkebunan dan desa produktif yang digelar di kebun PT. Hasnur Citra Terpadu di Kabupaten Tapin, Jumat (24/9/2021).
Pemberian vaksinasi dilaksanakan PT. Hasnur ini merupakan bentuk dukungan terhadap pemerintah dalam melindungi masyarakat dari penyebaran Covid-19. Sehingga diharapkan dapat mengurangi angka keterpaparan masyarakat terhadap Covid-19.
Ketua DPRD Kalsel H Supian HK sangat mengapresiasi upaya tersebut, sebagai langkah percepatan vaksinasi Covid-19 bagi masyarakat desa di Kalimantan Selatan.
Terlebih menurutnya, jika hanya mengandalkan Puskesmas maka target vaksinasi Covid-19 pada akhir tahun 2021 bagi masyarakat tidak akan mampu terkejar.
“Vaksinasi ini adalah gerakan nasional yang harus kita sukseskan untuk memberantas Covid-19 sampai ke desa. Dan kami sangat mengapresiasi upaya percepatan vaksinasi Covid-19 yang diadakan oleh PT. Hasnur Citra Terpadu ini. Tentunya kita berharap, melalui pemberian vaksin ini dapat mengurangi angka keterpaparan masyarakat terhadap Covid-19.” Jelas Supian HK.