Surabaya, Koranpelita.com
Dalam rangka memelihara kemampuan prajuritnya, Pangkalan TNI AL Tegal menggelar Latihan menembak dengan senjata laras Panjang, bertempat di lapangan tembak Yonif 407/PK Ujungrusi Kecamatan Adiwerna Kabupaten Tegal. Latihan dengan senjata laras panjang jenis SS1 dan AK- 47 dalam Triwulan III tahun 2021 ini diikuti oleh seluruh prajurit dengan penanggung jawab latihan di lapangan Pjs. Pasops Lettu Laut (P) Menot Kasiono, Kamis (16/9).
Turut menghadiri kegiatan menembak Palaksa Mayor Laut (P) Kadrawi, S.H.,M.H, Paspotmar Kpt Mar Amat Syafi’i , Pjs. Pasops Ltt Laut (P) Menot Kasiono dan seluruh prajurit Lanal Tegal.
Dalam gelar latihan tersebut didukung oleh Pelatih tembak, tim kesehatan dan tim pengamanan Lanal Tegal. Adapun pelaksaan latihan Penembakan dengan menembak percobaan: 3 butir dan pelaksanaan 30 betir dengan sikap tiarap,duduk dan berdiri.
Dalam arahannya komandan Lanal Tegal Letkol Mar Ridwan Azis M.Tr. Hanla., CHRMP, menyampaikan agar setiap prajurit siap dan terampil serta mahir dalam penggunaan senjata laras panjang maupun laras pendek. ”Saya sampaikan setiap prajurit harus mampu dan menguasai karakteristik senjata serta penggunaan senjata organik perorangan. Berlatih dan berlatih agar menjadi lebih mahir dan profesional dalam menguasai kesenjataan”, tegas Danlanal Tegal.(ay)