Tactical Floor Game Latihan Kasuari Perkasa 2021

Biak, Koranpelita.com

Pelaksanaan latihan antar satuan Koopsau III pada hari kedua ini memasuki tahap Tactical Floor Game (TFG) yang berlangsung di Hanggar Skadron Udara 27 Lanud Manuhua dan diikuti secara virtual oleh seluruh Komando Latihan , Wasdal dan penilai latihan dari Markas Koopsau III Biak Papua dan masing- masing Posko di Lanud Jajaran Koopsau III. (Jumat, 20/8).

Para pelaku latihan dari unsur angkut, unsur paskhas, dan unsur SAR darat, serta pelaku yg terlibat dalan latihan Kasuari Perkasa tampak hadir di hanggar Skadron Udara 27, antara lain
Danskadron 27 Letkol Pnb Yoga Wiwit Retnanto, S.T.,
Danyonko Sarotama 468 Letkol Pas Hari Wijayanto,
Kadisops Lanud Manuhua Kolonel Pnb I Ketut Adiyasa dan Katim Kolat Letkol Pnb Ronal. Bertindak selaku Flight Director Kapten Pnb Wildan Firmansyah yg bertugas mengatur dan memandu pergerakkan semua unsur pelaku dalam simulasi latihan TFG ini.

Menurut Katim Kolat Letkol Pnb Ronal menjelaskan bahwa TFG merupakan simulasi pelaksanaan kegiatan dengan tujuan utk menguji Rencana Operasi dan mensinergikan antar satuan yg terlibat latihan.

Turut hadir dalam TFG ini secara virtual dari Markas Koopsau III, antara lain Wakil Pimpinan Umum Latihan Kas Koopsau III Marsma TNI Ronald L. Siregar, S.T., M.M., S.Tr (Han), direktur latihan Kolonel Pnb Jhonson Henrico Simatupang dan Wakil Direktur Latihan Kolonel Pnb Jonnhy Sumaryana, S.E. beserta staf kolat lainnya.(ay)

About ahmad yani

Check Also

Dankodiklatal Tinjau Gladi Serbuan Operasi Amfibi di Pantai Banongan Situbondo

Surabaya, koranpelita.com Komandan Kodiklatal (Dankodiklatal) Letjen TNI Marinir Nur Alamsyah selaku Direktur Latihan (Dirlat) Latihan …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca