Bupati Himbau ASN dan Tenaga Kontrak Pemkab Kotim Mengikuti Vaksinasi Covid 19

Sampit, koranpelita.com

Bupati Kotawaringin Timur ( Kotim) Provinsi Kalteng,H. Halikinnor SH MM menghimbau kepada pegawai di lingkup Pemkab setempat, baik ASN maupun pegawai kontrak untuk mengikuti vaksinasi yang dicanangkan pemerintah. Hal itu ia sampaikan baru baru ini kepada wartawan di Sampit.
Diakui pula oleh Halikin, sudah cukup banyak ASN menerima vaksinasi covid 19 tetapi masih ada sebagian yang enggan divaksin dengan beragam alasan. ” Masih ada ASN dan tenaga kontrak yang tidak mau divaksin. Dan kalau didengar masyarakat tidak baik. Karena mereka itu sebagai contoh di masyarakat,” ujarnya. Sebab kata Halikin ASN yang tidak bisa menerima vaksin hanyalah mereka yang memang tidak memenuhi kriteria vaksinasi. Tetapi yang berbadan sehat dan memenuhi kriteria diimbau mengikuti vaksinasi covid 19.(RAG).

About suparman

Check Also

Gedung Perpusda Jateng Diperluas, Dorong Literasi dan Minat Baca Masyarakat

SEMARANG,KORANPELITA – Proyek perluasan gedung dan pembangunan Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) Perpustakaan Daerah (Perpusda) Jawa …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca