PELAKSANAAN HARI KE-2 POR PKB KEJUANGAN TA 2021 DI SESKOAL

Jakarta, Koranpelita.com

Di tengah masa pandemi Covid-19 saat ini, seperti pada tahun sebelumnya dimana pelaksanaan Program Kegiatan Bersama (PKB) Kejuangan TA 2021 kali ini juga tidak dilaksanakan terpusat dengan Panitia Pusat PKB Kejuangan TA 2021 yaitu Seskoad, melainkan di masing-masing lembaga pendidikan yang diikuti Perwira Siswa (Pasis) Sesko TNI, Peserta Didik (Serdik) Sespimti Lemdiklat Polri, Pasis Sesko Angkatan dan Serdik Sespimmen Lemdiklat Polri, termasuk kegiatan Pekan Olahraga (POR) PKB Kejuangan TA 2021 dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan Covid-19.

Pada POR PKB Kejuangan TA 2021 yang diselenggarakan di Sekolah Staf dan Komando TNI Angkatan Laut (Seskoal) ini diikuti oleh Anggota Tetap (Antap) Seskoal, Pasis Dikreg Seskoal Angkatan ke-59, Pasis Susjemenstra TNI AL Angkatan ke-16 dan Pasis Dikmatra 3 Angkatan ke-11 TA 2021 selama 3 (tiga) hari mulai tanggal 08-10 Juni 2021 dengan mempertandingkan Cabang Olahraga (Cabor) antara lain Golf, Tenis Lapangan, Volley, Tenis Meja, Bulu Tangkis dan Menembak, yang berlangsung di Seskoal,Cipulir, Jakarta Selatan, Rabu (09/06).

Dihari kedua POR PKB Kejuangan TA 2021, Komandan Seskoal Laksamana Muda TNI Tunggul Suropati, S.E., M.Tr.Opsla., berpasangan dengan Ketua CBS Jalasenastri Seskoal Ny.Nita Tunggul Suropati berkesempatan mengikuti pertandingan Cabor Tenis Lapangan melawan Wadan Seskoal Laksamana Pertama TNI Imam Musani, S.E., M.Si., M.Tr.Opsla yang berpasangan dengan Pasis Susjemenstra TNI AL Angkatan ke-16 TA 2021 Mayor Laut (K/W) Meita Mita Lontoh, A.Md. Selain pertandingan babak semi final Tenis Lapangan, dihari kedua ini juga berlangsung pertandingan semi final Volley, Tenis Meja dan Bulu Tangkis.

Disela-sela kegiatan, Danseskoal mengatakan olahraga ini dapat memberikan hiburan sekaligus menjalin rasa kebersamaan serta hubungan yang harmonis antara Antap Seskoal dan para Pasis yang sedang mengikuti pendidikan di Seskoal melalui kegiatan POR PKB Kejuangan TA 2021 seperti ini.

Melalui kegiatan ini, lanjut Danseskoal, selain untuk memelihara kebugaran dan kesehatan tubuh, momen Pekan Olahraga ini bisa dimanfaatkan untuk meningkatkan jalinan tali silahturahmi yang ada, sekaligus menambah keakraban,kekompakan dan kebersamaan.(ay)

About ahmad yani

Check Also

Dankodikopsla Kodiklatal Hadiri Penutupan Pelatihan Transition to Trained Trainers TNI AL

Surabaya, koranpelita.com Komandan Kodikopsla (Dankodikopsla) Kodiklatal Laksma TNI Muhammad Iwan Kusumah mewakili Komandan Kodiklatal (Dankodiklatal) …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca