Sinergi Dengan Elemen Bangsa Lantamal V Dukung Kegiatan Donor Darah dan Plasma Konvalesen

Surabaya, Koranpelita.com

Dilatarbelakangi sinergitas yang tinggi dengan elemen bangsa khususnya dalam Penanganan Covid-19, Lantamal V mendukung kegiatan CSR Mariners Peduli, yang dilaksanakan di Rumah Sakit Terapung Ksatrian Airlangga, bertempat di wilayah Kalimas Surabaya. Selasa (30/03). Kegiatan ini mengangkat tema “Pentingnya Donor Darah dan Donor Plasma Konvalesen pada Masa Pandemi Covid-19”.

Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Lantamal) V Laksamana Pertama (Laksma) TNI Mohamad Zaenal, S.E., M.M., M.Soc., Sc., yang hadir dalam kesempatan ini menyampaikan bahwa, ini adalah kegiatan kemanusiaan yang sangat mulia dan digelar atas kerja sama berbagai elemen.

“Saya selaku Komandan Lantamal V beserta seluruh prajurit, sangat mendukung setiap kegiatan di wilayah kerja, khususnya dalam penanganan Covid-19 secara bersama, seperti yang diamahkan oleh pemerintah, TNI dan TNI AL”, kata Laksma TNI Mohamad Zaenal.

Lantamal V mengerahan 30 personel sebagai pendonor darah dan Plasma Konvalesen. Selain itu, 10 Tenaga Kesehatan Lantamal V dikerahkan pada kegiatan ini, termasuk mengoprasionalkan unit Mobil Fastlab dan PCR yang sebelumnya diaktifkan dalam operasi penerapan PPKM Sekala Mikro di wilayah Surabaya. Tercatat sebanyak 120 orang telah berpartisipasi sebagai pendonor baik warga masyarakat maupun personel TNI AL.

“Donor darah umum dan plasma konvalesen diharapkan menjadi solusi bagi PMI, pasien Covid yang sedang dirawat, dan juga masyarakat”, ungkap Kepala RS Terapung Ksatria Airlangga dr. Agus Harianto, Sp.B. Terlaksananya donor darah dan donor plasma merupakan kerja sama PT Pelindo Marines Service (PMS), PMI Kota Surabaya, Yayasan Ksatria Medika Airlangga, serta TNI AL dalam hal ini Lantamal V.(ay)

About ahmad yani

Check Also

Dankodikopsla Kodiklatal Hadiri Penutupan Pelatihan Transition to Trained Trainers TNI AL

Surabaya, koranpelita.com Komandan Kodikopsla (Dankodikopsla) Kodiklatal Laksma TNI Muhammad Iwan Kusumah mewakili Komandan Kodiklatal (Dankodiklatal) …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca