Pasangan Aman Diprediksi Menangkan Pilkada Sukabumi 2020

Jakarta, Koranpelita.com

Pasangan Calon Bupati Sukabumi pada pilkada serentak 2020 no urut 1 yang diusung partai Gerindra dan PAN, H. Adjo Sardjono – H.Iman Adinugraha mendapat dukungan penuh dan iklas dari pengusaha muda asli Sukabumi Dedi Ruslan.

Menurutnya paslon dengan sebutan AMAN ini diprediksi memenangkan konstelasi politik di Pilkada Kabupaten Sukabumi 2020 dengan amanah untuk kepentingan yang lebih besar dan sejahtera.

“Saya mengenal pak Adjo, orangnya baik. Jadi saya dukung beliau secara tulus ikhlas, semoga beliau sukses,” ujar Dedi Ruslan seperti release yang diterima redaksi KORANPELITA.COM, di Jakarta, Sabtu (5/12/2020).

Dikatakan Dedi pasangan AMAN selain mempunyai elektabilitas dan visi misi yang pro rakyat juga memiliki track record yang baik.

“Adjo-Iman memiliki segudang pengalaman birokrasi yang merintis karirnya dari bawah sebelum akhirnya menjadi Wakil Bupati,”terang Dedi yang juga sebagai pembina majalah OPINI.

Seperti diketahui Adjo pernah menjadi Kaur Umum Kantor Bangdes pada tahun 1982, Kasubsi Pembinaan Bantuan Desa, Kasubsi Pembinaan Bantuan Desa, Kasie Pembinaan Bantuan Desa, Camat Kabandungan, Camat Nyalindung, Camat Cicurug.

Kemudian jadi Kepala Bagian Pemdes Setwilda, Kabid Pemdes, Wakil Kepala Dinas Pertanahan, Kepala Bagian Tapem Setda, Asisten Sekda Bidang Pemerintahan, Asisten Sekda Bidang Pemerintahan, Kepala Badan Kepegawaian Daerah, Sekretaris Daerah, hingga saat ini Wakil Bupati.

Dedi Ruslan berharap pelaksanaan Pilkada bisa berjalan dengan damai dan baik agar tidak menimbulkan ekses keamanan.

“Selain aspek keamanan, satu hal lagi adalah aspek kesehatan. Ini penting, Sukabumi yang sudah lumayan kondusif dengan Covid-19, jangan sampai bermasalah gara-gara kerumunan Pilkada,” tandasnya.(hand)

About redaksi

Check Also

Gedung Perpusda Jateng Diperluas, Dorong Literasi dan Minat Baca Masyarakat

SEMARANG,KORANPELITA – Proyek perluasan gedung dan pembangunan Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) Perpustakaan Daerah (Perpusda) Jawa …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca