PEDULI PENDIDIKAN DI PERBATASAN, GUSPURLA KOARMADA I BERIKAN BANTUAN SARANA SEKOLAH DI NATUNA

Natuna,   Koranpelita.com

Sebagai wujud kepedulian TNI Angkatan Laut kepada generasi penerus bangsa terutama di perbatasan, Guspurla Koarmada I memberikan bantuan sarana bermain anak-anak kepada TK dan Paud di Sabang Mawang Ranai, Sabtu (7/11).

Bantuan tersebut diberikan langsung oleh Danguspurla Koarmada I Laksamana Pertama TNI Dato Rusman, SN., S.E., M.Si. kepada guru TK, Paud dan Madrasah Tsanawiyah Sabang Mawang dengan disaksikan kepala desa dan tokoh masyarakat setempat.

Sesuai dengan kebijakan Kasal Laksamana TNI Yudo Margono, S.E.,M.M. bahwa TNI AL hadir di tengah masyarakat dimasa pendemik Covid 19 ini untuk membantu meringankan beban masyarakat, utamanya di daerah perbatasan.

Dalam keterangannya Panglima Koarmada I Laksamana Muda TNI Abdul Rasyid K, S.E.,M.M. menyampaikan bahwa Koarmada I dan jajarannya terus tingkatkan kepedulian terhadap masyarakat di daerah operasi utamanya di daerah perbatasan dimasa pendemik ini.

Dalam kesempatan tersebut, Danguspurla Koarmada I menyampaikan  bahwa kegiatan pemberian bantuan dilakukan disaat Guspurla Koarmada I sedang melaksanakan operasi pengamanan perbatasan laut di Natuna Utara untuk  menjaga kedaulatan yurisdiksi nasional.

Menurutnya, kegiatan ini dilakukan agar TNI Angkatan Laut bisa menjadi lebih dekat dan memberikan manfaat yang positif terhadap masyarakat perbatasan khususnya di bidang pendidikan.

Kepala desa Sabang Mawang Barat dan Balai juga sangat mengapresiasi kepedulian dari TNI Angkatan Laut dalam hal ini Guspurla Koarmada I terhadap perkembangan dan kemajuan pendidikan di perbatasan khususnya kabupaten Natuna.

Adapun penerima bantuan adalah TK An Nushur Sabang Mawang Barat, Paud An Nushur Sabang Mawang Barat, TK AL Hidayah Sabang Mawang Balai dan Paud AL Hidayah Sabang mawang Balai dan Madrasah Tsanawiyah Sabang Mawang.

Bantuan yang diberikan meliputi Buku Pengetahuan Anak Indonesia dan Bahasa Inggris, permainan  outdoor berupa ayunan dan perosotan, permainan  indoor berupa play house, bola, karpet evamat puzzle dan taman indoor

Turut hadir dalam kesempatan tersebut, Danlanal Ranai, Komandan KRI TOM-357, Komandan KRI JOL-358, Komanda KRI STO-377, dan Komandan KRI TUM-385, Danposal Sabang Mawang, Perwakilan Kadet AAL Angkatan 65, Bpk.Pipit Triatul S.sos (Kades Sabang Mawang balai), Bpk.Mansur(Kades Sabang Mawang Balai), perwakilan Guru TK/Paud Sabang Mawang Barat dan Desa Sabang Mawang Balai.(ay)

About ahmad yani

Check Also

Dankodikopsla Kodiklatal Hadiri Penutupan Pelatihan Transition to Trained Trainers TNI AL

Surabaya, koranpelita.com Komandan Kodikopsla (Dankodikopsla) Kodiklatal Laksma TNI Muhammad Iwan Kusumah mewakili Komandan Kodiklatal (Dankodiklatal) …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca