Tegal, Koranpelita.com
Ketua Cabang 7 Korcab V DJA ll Ny.Via Ridwan Azis bersama pengurus dan Pabinhar Lettu Lau(S) M. Aonulloh melaksanakan kunjungan anjangsana dan berikan bantuan sosial kepada warakawuri di wilayah kerja Lanal Tegal dalam rangka Hari Ulang Tahun Jalasenastri ke 74.
Rabu ( 19/8/2020).
Ketua cabang 7 Korcab V DJA ll beserta Pengurus Jalasenastri dan pabinhar melaksanakan kunjungan anjangsana kepada para Warakawuri istri dari mantan prajurit Lanal Tegal Kunjungan dilaksanakan diantaranya di Rumah Ibu Dedy Istri Alm. Kopda Dedy alamat perumahan Palem Asri 2 Jalan Flamboyan Pakembaran Slawi Kab. Tegal.
Kegiatan dilanjutkan ke rumah Ibu Edy Leksono istri Alm. Koptu Edi Leksono alamat Jalan Pala Raya no. 56 RT 01/RW 07 Desa Majasem Barat, Kec.Kramat Kab.Tegal dan ke Rumah Ibu Azis istri Alm. Serma A. Azis alamat Jalan Kyai Subkhan kompleks masjid Baitusholikhin RT 15/RW 02 Desa Kesadikan Kec.Tarub. Kab.Tegal serta silahturahmi menjenguk ke rumah kediaman mantan Danlanal Tegal Kolonel Laut (Purn) Kosasih alamat Jalan Slamet Kelurahan Panggung, Kec. Tegal Timur Kota Tegal.
Kunjungan Anjangsana salah satu bentuk empati dari Keluarga besar Lanal Tegal sebagai pembina keluarga besar Lanal Tegal, dan salah satu upaya untuk pembinaan keluarga lebih baik pada khususnya dan keluarga besar Lanal Tegal pada umumnya.
Kegiatan Anjangsana ini dalam rangka rangkaian memperingati HUT Jalasenastri ke. 74 yang nantinya akan jatuh pada tanggal 27 agustus 2020. Seperti biasa dan setiap tahunnya kegiatan ini rutin dilaksanakan menjelang peringatan Hut Jalasenastri.
Adapun kegiatan serupa juga di laksanakan pada saat acara ivent kunjungan sosial kepada Warakawuri atapun masyarakat tertentu. Kunjungan ini dilaksanakan sebagai bentuk kepedulian terhadap para Warakawuri dalam rangkaian perayaan HUT ke-74 Jalasenastri dan wujud kepedulian keluarga besar Mako Lanal Tegal untuk membantu Warakawuri .
Melalui kegiatan ini ketua Cabang 7 Korcab V DJA ll langsung mengunjungi dan melihat secara fisik kondisi tempat tinggal dan kondisi keluarga saat ini, sehingga diharapkan semakin mempererat jalinan silaturahmi dan semangat kekeluargaan.
Dikatakan ketua cabang 7 Korcab V “bahwa kita Jalasenastri tegal sangat peduli kepada Warakawuri yang ada di wilayah kerja Mako Lanal Tegal. Kita turut membagi kebahagiaan dan silahturahim, harapannya agar terjalin hubungan dengan baik serta terjaga komunikasi”” Jelas Ketua Cabang 7 Ny Via Ridwan.
Turut hadir dalam kunjungan ini Wakil ketua cabang 7 Korcab V Ny. Kadrawi, Kasi budaya Ny. Mulyadi, Ur. Sosial Ny. Sugeng R, Perwira Pembina Harian (Pabinhar) Mako Lanal Tegal Lettu Laut ( S) M. Aonulloh.(ay)