Danlanal Denpasar Hadiri Peringatan Hari Jadi  Ke-380 Kota Amlapura

Denpasar,  Koranpelita.com

Dalam rangka memperingati Hari Jadi ke-380 kota amlapura serta meningkatkan destinasi pariwisata bawah air di Provinsi Bali khususnya kabupaten Karangasem, pada hari Senin tanggal 22 Juni 2020 pukul 09.45 Wita bertempat di Gedung Wantilan Nawa Satya Kantor Bupati Karangasem telah dilaksanakan Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama TNI AL dengan Pemkab Karangasem perihal Eks Kapal Perang RI (KRI) Slamet Riyadi-352 yang akan dijadikan destinasi wisata selam di Kabupaten Karangasem Provinsi Bali.

Komandan Lanal Denpasar Bali Kolonel Laut (P) Ketut Budiantara,S.E. dengan didampingi oleh perwakilan Tim Slogal Mabesal Mayor Laut (T) Agung serta Pasintel Lanal Denpasar Bali Mayor Marinir Bambang Eka Lubis menghadiri dan menyaksikan langsung proses penandatanganan perjanjian kerjasama antara Bupati Karangasem I Gusti Ayu Mas Sumatri, S. Sos., M.A.P. dan video conference penandatanganan oleh Aslog Kasal Laksamana Muda TNI Moelyanto, M.Si. (Han) dari Mabesal.

Kehadiran Danlanal Denpasar Bali selain untuk menyaksikan langsung proses PKS TNI AL dengan Pemkab Karangasem tersebut sekaligus juga menghadiri acara peringatan Hari Jadi ke-380 kota Amlapura.

Dalam sambutannya Bupati Karangasem menyampaikan pada hari ini kita memperingati hari jadi Kota Amlapura yang ke-380 tahun 2020 ditengah wabah Covid-19 yang sedang melanda seluruh dunia. Walaupun kita tidak dapat bertatap muka secara langsung, tetapi melalui siaran langsung ini, saya selaku Bupati Karangasem ingin menyapa seluruh Aparatur Sipil Negara dan seluruh masyarakat Kabupaten Karangasem yang ikut menyaksikan acara ini.

“Dalam acara peringatan Hari Jadi ke-380 kota Amlapura yang digelar kali ini, Saya selaku Bupati Karangasem sekaligus mengucapkan terima kasih kepada TNI Angkatan Laut yang telah bersedia bersama-sama meningkatkan destinasi wisata di Provinsi Bali khususnya Kabupaten Karangasem yaitu dengan pemanfaatan kapal perang eks TNI AL untuk ditenggelamkan di perairan Kabupaten Karangasem sebagai sarana untuk destinasi pariwisata bawah air,” tegas Bupati

Hadir dalam acara tersebut Bupati Karangasem I Gusti ayu Mas Sumatri, S. Sos., M.A.P., Wabup Karangasem Dr. I Wayan Artha Dipa, S.H., M.H., Danlanal Denpasar Bali Kolonel Laut (P) Ketut Budiantara, S.E., Sekda Kab. Karangasem, Ketua DPRD Kab. Karangasem, Ketua Pengadilan Negeri Amlapura, Dandim 1632/Karangasem, Wakapolres Karangasem, Seluruh Asisten Bupati Kab. Karangasem, Perwakilan Tim Slogal Mabesal Mayor Laut (T) Agung, Pasintel Lanal Denpasar, Danposal Candidasa, Kepala BPJS Kab. Karangasem serta Ketua FKUB Kab. Karangasem.(ay)

About ahmad yani

Check Also

Dankodikopsla Kodiklatal Hadiri Penutupan Pelatihan Transition to Trained Trainers TNI AL

Surabaya, koranpelita.com Komandan Kodikopsla (Dankodikopsla) Kodiklatal Laksma TNI Muhammad Iwan Kusumah mewakili Komandan Kodiklatal (Dankodiklatal) …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca