Bekmatpus Bantu PMI DKI Jakarta Penuhi Stok Darah di Tengah Pandemi Covid-19

Jakarta,  Koranpelita.com

Melawan pandemi virus Covid-19 merupakan tanggung jawab semua komponen bangsa, tak terkecuali Perbekalan Materiel Pusat (Bekmatpus) Dinas Materiel Angkatan Udara (Dismatau) bekerja sama dengan UTD PMI Provinsi DKI Jakarta mengadakan kegiatan donor darah di ruang serba guna Bekmatpus Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, kemarin.

Mewakili Kepala Dinas Materiel Angkatan Udara (Kadismatau), Kabekmatpus Kolonel Kal Antonius K. Tarigan, S.E., mengatakan kegiatan donor darah diselenggarakan dalam rangka mengatasi minimnya persediaan darah PMI selama penanganan Covid -19, khususnya di UTD PMI DKI Jakarta.

Lebih lanjut Kabekmatpus menyampaikan bahwa kegiatan donor darah ini dilaksanakan sesuai dengan petunjuk dan perintah untuk menggelar kegiatan kemanusiaan sebagai wujud kepedulian dalam membantu warga masyarakat yang membutuhkan darah disaat Pandemi Covid-19.

“Sudah kami siapkan 105 personel yang sudah memenuhi syarat untuk dapat mendonorkan darahnya, tentunya dengan kegiatan donor darah ini dapat membantu para pasien Covid-19 yang memerlukan darah,” ucap Kabekmatpus.

Pelaksanaan kegiatan diawali dengan prosedur pencegahan penularan Virus Corona (Covid-19), para pendonor diwajibkan memakai masker dan menjaga jarak fisik (Physical Distancing), penyemprotan cairan disinfektan, cuci tangan dengan hand sanitizer dan pengecekan suhu badan.

Ibu Tina anggota staf UTD PMI DKI Jakarta mengatakan kegiatan donor darah yang diselenggarakan oleh anggota Bekmatpus sangat membantu untuk menambah stok darah di PMI yang saat ini masih kurang.

“Terima kasih atas terselenggaranya kegiatan donor darah ini, penyebaran Covid -19 sangat mempengaruhi stok darah sehingga mengakibatkan terbatasnya stok darah,” ungkapnya.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kadisbin Bekmatpus Letkol Kal Paulus Ari Kusuma Putra, Kadisren Bekmatpus Letkol Kal Bagus Setiawan dan para pejabat Bekmatpus lainnya.(ay)

About ahmad yani

Check Also

Dankodikopsla Kodiklatal Hadiri Penutupan Pelatihan Transition to Trained Trainers TNI AL

Surabaya, koranpelita.com Komandan Kodikopsla (Dankodikopsla) Kodiklatal Laksma TNI Muhammad Iwan Kusumah mewakili Komandan Kodiklatal (Dankodiklatal) …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca