Surabaya, Koranpelita.com
Satgas Penanggulangan Covid-19 Komando Pembinaan Doktrin, Pendidikan dan Latihan TNI AL (Kodiklatal) mengadakan penyemprotan disinfektan di kawasan kawah candradimuka Pusat Latihan dan Pendidikan Dasar Kemiliteran (Puslatdiksarmil) Juanda, Sidoarjo (10/5).
Penyemprotan dilakukan dengan menggunakan satu unit kendaraan PMK Kodiklatal yang didatangkan dari Bumimoro Surabaya. Menurut Letkol Laut (K) Harjono kegiatan penyemprotan kali ini diprioritaskan ke beberapa fasilitas pendidikan yang berada diluar seperti lapangan, taman, jalan dan halaman gedung.
Dalam kegiatan ini, sebanyak enam prajurit dari Denma Kodiklatal dan Pusdikkes Kodikdukum turut mendukung kegiatan penyemprotan disinfektan. Penyemprotan diawali dengan penyemprotan di depan Gedung Mako Puslatdiksarmil, kemudian menuju lapangan apel Candradimuka, halaman masjid Puslatdiksarmil serta beberapa lokasi yang sering digunakan siswa.
Sejak merebaknya virus corona di Jawa Timur, Kodiklatal telah menerapkan kegiatan belajar mengajar siswa secara outdor. Hal ini dilakukan sesuai dengan anjuran pemerintah untuk melaksankan social distancing dan physical distancing guna menekan penyebaran virus corona.
Puslatdiksarmil sebagai salah satu unsur pelaksana di Kodiklatal, saat ini sedang mendidik sekitar 1.500 prajurit siswa.
Dengan jumlah siswa sebanyak itu, menuntut pelaksanaan protocol kesehatan untuk mencegah penyebaran covid-19 secara ketat. Setiap hari dilakukan pengecekan suhu tubuh, wajib cucui tangan dengan air mengalir dan sabun, wajib gunakan masker dan merepakan physical distancing.(ay)