Cianjur, Koranpelita.com
Berbagai bantuan untuk pencegahan penyebaran virus Covid-19 atau Corona terus mengalir yang diserahkan kepada Plt Bupati Cianjur, Jawa Barat, Herman Suherman, untuk diteruskan kepada yang membutuhkannya.
Bantuan tersebut seperti dari Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia, berupa bantuan kesehatan para medis rumah sakit berupa, APD, rapid test, kacamata pengaman, sarung tangan, pelindung sepatu dan masker.
Bantuan tersebut diperuntukkan para medis di RSU yang ada di Cianjur seperti RS Cimacan, RSUD Cianjur, RS Pagelaran, RS Bhayangkara dan RSDH. Dr Hafidz .
Sebelumnya bantuan dari CEO Titan Group, Hj Tati Kurniawati, berupa APD ini diperuntukan bagi tenaga medis yang menangani Covid 19 di RSUD Cianjur.
Selain itu, CEO Titan Group juga memberikan pinjaman mobil exlusif ( Luxury Bus ) untuk para tenaga medis di Cianjur yang dapat di pakai selama penanganan Covid 19.
Plt Bupati Cianjur, mengaprasi Titan Group Hj Tita Kurniawati, Yayasan Buddha Tzu Chi, organisasi masyarakat dan warga masyarakat yang sudah bahu membahu dan sukarela membantu team medis di Cianjur dan warga masyarakat Cianjur dalam melawan penyebaran Covid 19 )
Dia mengajak bersama-sama melawan penyebaran Covid 19 di Kabupaten Cianjur dengan berbagai cara sesuai dengan kemampuan masing-masing,”Saya yakin apabila kita bersatu padu, dan berkolaborasi serta saling dukung dan berdo’a, kita akan menang melawan virus, dan Cianjur akan terbebas dari Covid -19. (Man Suparman)