Pasar Wisata Cipanas Undang Investor Kelola Air Panas

Cianjur, Koranpelita.com

Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Pasar Wisata Cipanas, Cianjur, Jawa Barat, mengundang investor untuk berinvestasi di Pasar Wisata Cipanas, mengelola sumber mata air panas yang berada di areal Pasar Cipanas.

Kepala UPTD Pasar Wisata Cipanas,  Heru Chaerul Hakim, mengatakan kepada Koranpelita.com, sumber mata air panas tidak hanya ada di Istana Presiden Cipanas,”Di areal pasar pun ada cukup besar, sehingga potensial untuk dikelola menjadi sumber pendapatan asli daerah,” ujarnya.

Potensi itu,dapat dimanfaatkan untul pemandian air panas. Pengunjung selain belanja ke pasar bisa menkmati pemandian air panas, “Saya mengundang investor untuk berinvestasi di sini,” ajaknya.

Di sekitar pasar sudah tersedia lahan atau tempat untuk dijadikan wisata pemandian air panas. Tempatnya bisa juga dibuat berkamar-kamar atau berupa kolam.

Heru yang sejak empat bulan lalu diberikan kepercayaan oleh Plt Bupati Cianjur, Herman Suherman, banyak melakukan pembenahan dan penataan guna memberi rasa aman dan nyaman kelada konsumen/pengunjung.

Pembebahan yang telah dilaksanakan pembuatan sudut ruangan tempat selfie, pemasangan wifi gratis. Ke depannya akan didirikan PAU dan majelia taklim bekerjasama dengan DPP Pasar Cipanas yang diketuai Nico Paris.

Pada Lomba Pasar Tingkat Jawa Barat, Pasar Wisata Cipanas meraih juara kedua, menyisihkan pasar pasar lain di Jawa Barat. Sehingga menggpndol hadiah 1 unit mobil.

Menjawab pertanyaan target PAD Pasar Wisata Cipanas Rp. 1, 8 milyar. Heru optomistis target itu, dapat tercapai.(Man Suparman)

About redaksi

Check Also

Arus Mudik Meningkat hingga H+3, Dirlantas Polda Jateng Siapkan Upaya Rekayasa Lalin

Semarang,KORANPELITA Com– Guna mengantisipasi lonjakan arus mudik kendaraan di H+1 hingga hari ini, (Rabu, 2/4/2025), …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca