DPC PPP Cianjur Rekomendasikan Herman ke DPW PPP Jabar

Cianjur, Koranpelita.com

DPC PPP Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, merekomendasikan lima bakal calon bupati dan wakil bupati yang mengikuti penjaringan Balonbupati/Wabup PPP Kabupaten Cianjur ke DPW PPP Jawa Barat.

Mereka yang direkomendasikan ke DPW PPP Jawa Barat, yaitu balonbup H. Herman Suherman (Plt Bupati Cianjur), H. Ade Barkah Surachman (Sekretaris DPD Golkar Jawa Barat), dan tiga orang balon wakil bupati, masing-masing H. Hendang (PAN), Hedy Boy Permadi (P Demokrat) dan Fairuzulah.

“Kelima orang yang mengikuti penjaringan ini, saya nilai serius, maka saya merekomendasikannya ke DPW PPP Jawa Barat untuk diproses selanjutnya ke DPP PPP di Jakarta,” kata Ketua DPC PPP Kabupaten Cianjur, Jimmi Perkasa Has pada Refleksi Harlah 47 Tahun PPP di Aula DPC PPP Kabupaten Cianjur, Sabtu (19/1).

Reflekasi Harlah 47 Tahun PPP dinilai oleh Jimmi Perkasa, sangat istimiewa karena dihadiri langsung oleh Plt Bupati Cianjur H. Herman Suherman yang mengikuti penjaringan Balonbup melalui PPP. Hadir pula Sekwil DPW PPP jawa Barat H. Pepep Saiful Hidayat, dan jajaran pengurus DPC PPP dan PC PPP se Kabupaten Cianjur.

Menurut Jimmi, ada 12 orang mengambil formulir penjaringan balonbul/wabup melalui PPP, namun hanya 5 orang yang mengembalikan formulir pendaftaran yang artinya secara resmi mendaftarkan dir.

”Itulah mereka yang serius sehingga saya merekomendasikannya ke DPW PPP Jawa Barat, diabtaranya Herman Suherman yanng sekarang hadir ditengah-tengah acara refleksi Harlah 47 Tahun PPP,” ucapnya.(Man Suparman).
0000

About redaksi

Check Also

Maximus Tipagau : Banyaknya Potensi Untuk Menjadikan Mimika Sebagai Kota Percontohan di Tanah Papua

Jakarta, Koranpelita.com Mewujudkan Mimika bersatu, berdaya saing, sejahterah, dan pembangunan yang berkelanjutan itulah visi dari …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca