Tahun 2020, Tingkatkan Persaudaraan Warga Bangsa

Palangka Raya, Koranpelita.com.

Wakil Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kalimantan Tengah (Kalteng) Dr Ir H Syamsuri Yusup M.Si sepakat bahwa dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara kita
semua berkewajiban untuk selalu memelihara persaudaraan (ukhuwah),

Kemudian tambah Dosen tetap Prodi Agribisnis Fakultas Pertanian Universitas Palangka Raya (UPR), Kamis (12/12) kita menyambut pergantian tahun 2019 ke 2020.

Kita berkewajiban menjaga persatuan dan kesatuan serta situasi maupun kondisi yang aman damai demi terwujudnya negeri yang ‘baldlatun thayyibatun warabbun ghafuur’. Menjelang akhir tahun 2019 dan memasuki 2020 berharap agar berbagai kegiatan yang dilaksanakan para pihak hendaknya selalu dalam nuansa kebaikan dan kemashlahatan.

Mari kita hindari berbagai kegiatan kemaksiatan dan kemunkaran lanjut Syamsuri Yusup mantan Ketua Umum Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (BKPRMI) Kalteng itu.
Jika hal ini menjadi komitmen bersama kita, maka negeri tercinta Republik Indonesia ini akan semakin bermartabat dalam pandangan dunia internasional.
Terlebih kita dapat menekan atau mematahkan paham radikalisme dan terorisme khususnya di wilayah nusantara ini. Mari kita bersama saling menjaga, saling menghormati sesama dalam bingkai NKRI. ( Sut).

About redaksi

Check Also

Komisi IV DPR RI Dukung Pemerintah Wujudkan Lumbung Pangan di Timur Indonesi

Merauke, Koranpelita.com Anggota Komisi IV DPR RI, Sulaeman L. Hamzah, menyampaikan apresiasi tinggi atas pelaksanaan …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca