Dok. Bagpen AAL

Kadeppel AAL Buka Lattek Navigasi 2 dan Navigasi 1 Taruna AAL Korps Pelaut

Surabaya,  Koranpelita.com

Kepala Departemen Pelaut Akademi Angkatan Laut (Kadeppel AAL) Letkol Laut (P) Awang Bawono, S.E., M.M., M.A.P. bertindak selaku Inspektur Upacara (Irup) dalam upacara pembukaan latihan praktek (Lattek) Navigasi 2 dan Navigasi 1 bagi Taruna AAL tingkat III dan tingkat II Korps Pelaut bertempat di gedung Bawean, Deppel AAL, Bumimoro, Surabaya, Senin (25/11).

Upacara pembukaan Lattek ditandai dengan penyematan tanda peserta latihan kepada perwakilan Taruna AAL oleh Irup. Bertindak sebagai Komandan Upacara adalah Mayor Laut (P) Henky Irawan Yudistira, S.E. selaku Palaklat Lattek Nav 1.

Latek tersebut terdiri dari Latek Navigasi 1 (Nav 1) dengan peserta 42 Taruna tingkat II Korps Pelaut angkatan ke-67 dan Latek Navigasi 2 (Nav 2) dengan peserta 42 Taruna tingkat III Korps Pelaut Angkatan ke-66 yang berlangsung selama lima hari mulai tanggal 25 November sampai dengan 29 November 2019 mendatang. Lattek Navigasi 2 dilaksanakan dengan berlayar menggunakan KAL Kadet V sedangkan Lattek Navigasi 1 dilaksanakan di Bridge Simulator, gedung Andromeda Deppel AAL.

Pada kesempatan tersebut Kadeppel AAL mengatakan bahwa tujuan dari kegiatan Lattek Navigasi 2 dan Navigasi 1 adalah untuk memberikan bekal pengetahuan bagi Taruna tingkat III dan tingkat II Korps Pelaut dalam mengaplikasikan pengetahuan bernavigasi di alur sempit, sedangkan sasaran latihan adalah agar para Taruna mampu mengingat, mengetahui dan menerapkan prosedur berlayar di alur sempit, membuat rencana halu, mengidentifikasi jenis perambuan dan bahaya navigasi, cara berkomunikasi di alur pelabuhan dan prosedur berpapasan/mendahului kapal lain di alur pelabuhan.

Kadeppel AAL juga menegaskan kepada para Taruna agar latihan ini dilaksanakan dengan penuh kesungguhan dan semangat sehingga benar-benar menjadi pengalaman yang bermanfaat dalam penugasan nanti.

Dalam upacara tersebut dihadiri para Kama, Kasima serta anggota staf latihan dibawah jajaran Departemen Pelaut AAL.(ay)

About ahmad yani

Check Also

Dankodikopsla Kodiklatal Hadiri Penutupan Pelatihan Transition to Trained Trainers TNI AL

Surabaya, koranpelita.com Komandan Kodikopsla (Dankodikopsla) Kodiklatal Laksma TNI Muhammad Iwan Kusumah mewakili Komandan Kodiklatal (Dankodiklatal) …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca