Pemkab Karawang Peringati Hari Santri

Karawang, Koranpelita.com

Pemerintah Kabupaten (pemkab) Karawang memperingati Hari Santri Nasional 2019, digelar di Plaza Pemkab Karawang. Selasa (22/10) dipimpin langsung Bupati Karawang, Cellica Nurrachadiana dihadiri  semua unsur OPD di lingkungan Pemkab Karawang.

Ratusan perwakilan santri pun ikut ambil bagian dalam acara tersebut, dengan menampilkan pertunjukan seni musik Hadroh dan Qasidah yang bernuansa Islami.

Usai acara, Kepala Kantor Kementrian Agama kabupaten Karawang H Sopian, S.Pd, M.Si, kepada wartawan
mengatakan, atas nama Kementrian Agama, dirinya bangga dan memberikan asperiasi kepada pemerintah  dengan diperingatinya hari santri.

“Ini merupakan suatu harapan sejak dulu dari Kami, supaya Hari Santri ini menjadi Hari Nasional, dan Alhamdulillah telah terbukti sudah empat tahun di peringati secara Nasional,” ujar H Sopian.

Lebih lanjut, dengan digelarnya peringatan Hari Santri Nasional
pemerintah daerah dan masyarakat, merupakan bentuk penghormatan tidak melupakan
jasa jasa santri dan para ulama dalam memperjuangkan kemerdekaan.

“Kedepannya saya berharap perhatian lebih dari pemerintah daerah, bukan cuma sekedar simbolik saja, karena santri dan para ulama mempunyai peranan penting dalam mengisi kemerdekaan ini, apalagi sesuai dengan tema kali ini, Bersama Santri Damailah Negeri,” imbuhnya. (Pri/Nung)

About redaksi

Check Also

Gedung Perpusda Jateng Diperluas, Dorong Literasi dan Minat Baca Masyarakat

SEMARANG,KORANPELITA – Proyek perluasan gedung dan pembangunan Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) Perpustakaan Daerah (Perpusda) Jawa …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca