Danjen Akademi TNI Menerima “Bintang Dharma”

Jakarta, Koranpelita

Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, S.I.P. menyematkan penganugerahan Tanda Kehormatan “Bintang Dharma” kepada Danjen Akademi TNI Laksdya TNI Aan Kurnia,S.Sos.,M.M dan 9 orang Pati Pejabat TNI lainnya berlangsung di Ruang Hening Gedung Soedirman Mabes TNI, kemarin. 

Penganugerahan Tanda Kehormatan “Bintang Dharma” tersebut didasarkan pada Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 37/TK Tahun 2019 tentang penganugerahan Tanda Kehormatan Bintang Dharma sebagai penghargaan atas Dharma Bhakti Anggota TNI yang telah menyumbangkan jasa dan bakti untuk bangsa dan negara melampaui panggilan kewajiban tugas militer, sehingga memberikan keuntungan luarbiasa untuk kemajuan TNI

Sembilan Pati TNI yang menerima Bintang Dharma yaitu Kasum TNI Letjen TNI Joni Suprianto, Pangkostrad Letjen TNI Besar Harto Karyawan,S.H,M.Tr(Han), Dankodiklad Letjen TNI A.M Putranto,S.Sos, Rektor Unhan Letjen TNI Dr Tri Legiono Suko,S.I.P, M.A.P., Kepala BNPB Letjen TNI Doni Monardo, Wakasal Laksdya TNI Wuspo Lukito,S.E.,M.M., Sekjen Kemhan Laksdya TNI Agus Setyadi,S.A.P.,M.A., Danjen Akademi TNI Laksdya TNI Aan Kurnia,S.Sos,M.M. dan Wakasau Marsdya TNI Fahru Zaini Isnanto,S.H.,M.D.S

Penganugerahan Tanda Kehormatan Bintang Dharma tersebut juga dihadiri oleh Panglima TNI, Para Kepala Staf Angkatan serta pejabat TNI lainya (ay/Penerangan Akademi TNI)

About ahmad yani

Check Also

Danlanal Banyuwangi Pimpin Uji Terampil Glagaspur Pangkalan Tingkat P1-P2

Banyuwangi,  koranpelita.com Dalam rangka menguji kemampuan baik individu dan kelompok, Prajurit Pangkalan TNI AL (Lanal) …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *