Cianjur, Koranpelita.com
Terjadinya musim kemarau di wilayah Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, mengakibatkan warga masyarakat di sejumlah kampung di beberapa desa dan kecamatan kesulitan memperoleh air bersih bersih.
Untuk menanggulangi kebutuhan air bersih, Plt. Bupati Cianjur, H. Herman Suherman, mendistribusikan air bersih bagi masyarakat di sejumlah kampung/desa. Ini seperti yang dilakukan terhadap warga masyarakat Kampung Cisalak Hilir, Desa Cisalak, Kecamatan Cibeber, Cianjur, kemarin.
Plt. Bupati Cianjur, Herman Suherman, terjun langsung mendistribusikan air bersih kepada warga didampingi Direktur Utama Perumdam Tirta Mukti Pemkab Cianjur, H. Budi Karyawan. Warga masyarakat menyambutnya dengan penuh suka cita, karena merasa diperhatikan oleh pemimpinnya.
Musim kemarau telah mengakibatkan terjadinya kekeringan, sehingga pesawahan, sungai-sungai, dan sumur-sumur kekeringan. Warga masyarakat pun kesulitan memperoleh air bersih untuk kebutuhan sehari-hari.
Untuk memenuhi kebutuhan air bersih, kata Dirut Perumdam Tirta Mukti, H. Budi Karyawan, pihak Pemda Cianjur dalam hal ini Plt. Bupati Cianjur, H. Herman Suherman akan terus mendistribusikan air bersih sepanjang warga masyarakat masih membutuhkannya sebelum musim penghujan datang.(Man Suparman).