Kankemenag Lhokseumawe Diberikan Peluang untuk Diklat PIM 3 di Jakarta

Banda Aceh, Koranpelita.com

Drs H Boihakki, Kankemenag Kota Lhokseumawe diberikan kesempatan untuk mengikuti diklat kepemimpinan tingkat III berlangsung sejak 4 Juli 2019 di Badan Diklat di Jakarta.

Diklat Kepemimpinan III, seperti namanya, merupakan diklat yang ditujukan bagi PNS yang sudah atau akan diproyeksikan mengisi jabatan eselon III.

Dan Diadakannya diklat ini untuk membentuk figur-figur pemimpin birokrasi yang berkompetensi tinggi dan mampu menjabarkan visi dan misi organisasi ke dalam program dan memimpin pelaksanaannya.

Drs H Daud Pakeh menjelaskan tujuan dari diklat ini adalah membentuk para pemimpin-pemimpin di level eselon III yang mumpun dan dapat bekerja dengan baik dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.

Daud menambahkan untuk Diklat sepanjang periode ini Aceh mendapatkan jatah satu orang peserta yang diisi oleh pejabat eselon III yaitu saudara H.Baihakki yang merupakan kepala Kemenag Kota Lhokseumawe.

“Kita berharap peserta yang sudah mendapatkan peluang untuk Diklat harus benar-benar ditekuni sehingga mendapatkan hasil yang lebih baik, dan mampu mengejar berbagai ketinggalan untuk memenuhi sistem pelayanan yang diharapkan oleh pemerintah,” katanya. (man)

About djo

Check Also

KAI Daop 4 Semarang Berikan Bantuan untuk Korban Bencana Banjir di Kabupaten Grobogan

Semarang,KORANPELITA,Com – PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 4 Semarang menyalurkan bantuan senilai Rp35.000.000 …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca