Surabaya, Koranpelita. Com
TNI Angkatan Laut melaksanakan pertemuan Navy to Navy Talk (NTNT) dengan delegasi The Royal Netherland Navy (RNLN), dalam rangka membahas berbagai kerjasama antar angkatan laut kedua negara, di Hotel Bumi Surabaya, Rabu (26/6).
Dalam kesempatan tersebut delegasi Indonesia yang dipimpin oleh Asisten Operasi (Asops) Kasal Laksamana Muda TNI Didik Setiyono, S.E., M.M., menerima kedatangan Delegasi RNLN yang dipimpin oleh Briggen Marinir Mac Mootry, Director of Operation RNLN sekaligus sebagai Marines Commandant RNLN.
Dalam kesempatan tersebut, Laksamana Muda TNI Didik Setiyono, S.E., M.M., menyambut hangat kedatangan delegasi Netherland, sekaligus menyampaikan bahwa kerjasama yang selama ini sudah terjalin antara Angkatan Laut Indonesia dengan Angkatan Laut Netherland, menjadi dasar bagi keduanya untuk berkontribusi, menciptakan perdamaian dan keamanan di wilayah regional.
Berbagai kerja sama dibicarakan dalam pertemuan ini, antara lain dalam bidang pendidikan dan pelatihan, seperti kursus MCM di Belanda, sebagai Observer Diving Course, dan mengikuti program singkat di Seskoal selama dua minggu. Adapun dalam bidang latihan akan dilaksanakan Passing Exercise (Passex) pada tahun 2021.
Selain itu menjadi observer jungle warfare dan riverine operation. Pada bidang logistik dibicarakan pula mengenai kerjasama penelitian dan pembahasan bidang procurement, maintenance dan logistic support.
Sedangkan pada bidang exchange visit mengundang Taruna untuk mengikuti annual gala program di Belanda.
Dalam sambutannya pimpinan delegasi Angkatan Laut Netherland, menyampaikan rasa terima kasihnya atas sambutan TNI AL, dan menyampaikan bahwa pertemuan ini diharapkan dapat meningkatkan kerja sama antara kedua negara, baik pada program yang sudah berjalan, maupun dimasa yang akan datang,
“Saya sangat berharap melalui pertemuan ini, antara TNI AL dan RNLN akan mendapatkan manfaat bersama, dan dapat meningkatkan hubungan kerjasama kedua angkatan laut dengan menambah interaksi Perwira muda di bidang pendidikan dan pelatihan”, jelasnya.
Diakhir pertemuan tersebut dilaksanakan pula penandatanganan kerjasama antara kedua negara dan pertukaran cindera mata.(ay)