Surabaya, Koranpelita.com
Panglima Komando Armada II (Pangkoarmada II) Laksamana Muda TNI Mintoro Yulianto, S.Sos, M.Si., di dampingi Ketua Daerah Jalasenastri Koarmada II Ny. Dien Mintoro Yulianto, menghadiri Peringatan Nuzul Quran Tahun 1440 H/2019 M beserta seluruh prajurit, PNS dan Jalasenastri Armada II, bertempat di gedung Panti Tjahaya Armada (PTA) Mako Koarmada II, Rabu (22/5).
Dengan tema “ Melalui Puasa Ramadhan, Nuzulul Qur’an dan Idul Fitri Tahun 1440 H/2019 M, Kita Tingkatkan Iman Dan Takwa Prajurit Dan PNS TNI Dalam Rangka Mendukung Tugas Pokok TNI”.
Dalam amanatnya Pangkoarmada II menyampaikan peringatan Nuzulul Qur’an merupakan momen yang tepat untuk memahami secara lebih mendalam makna yang terkandung di dalam Al Qur’an, oleh karenanya, peringatan Nuzulul Qur’an yang diselenggarakan ini, merupakan kegiatan yang diarahkan untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT dan sebagai implementasi dari pembinaan personel.
Melalui peristiwa Nuzulul Qur’an sebagai prajurit yang beragama Islam, hendaknya terus berusaha agar mampu mengimplementasikan nilai sakral yang terkandung dalam kitab suci Al Qur’an ke dalam kehidupan sehari-hari, dengan mempelajari dan mengamalkan kandungan Al Qur’an, setiap muslim akan semakin kukuh dan tidak ragu dalam menjalani kehidupan dan senantiasa akan memiliki semangat kerja yang tinggi yang menyatu dengan iman dan semangat perubahan (Spirit Of Change), yang menggerakkan seluruh tindakannya sehingga tidak ada ruang dan waktu untuk bertoleransi dengan kemalasan.
Lebih lanjut Pangkoarmada II mengatakan, Al Qur’an sebagai petunjuk bagi manusia, bukanlah sekedar teks yang hanya dibaca melainkan untuk diamalkan, hanya dengan mengamalkan ajaran Al Qur’anlah manusia akan mendapatkan cahaya kebenaran dan senantiasa dala petunjuknya, hal ini merupakan landasan moral bagi kita dalam melaksanakan tugas yang yang diembankan.
Dalam kesempatan tersebut group musik Hadrah Jala Nada Koarmada II dibawah pimpinan Ketua Daerah Jalasenastri Koarmada II Ny. Dien Mintoro Yulianto, turut tampil mengisi acara Peringatan Nuzul Quran, dalam personil group Hadrah tersebut terdiri dari ibu-ibu Pengurus Daerah Jalasenastri Armada II.(ay)